Linda Rahmadanti | MataMata.com
Ustaz Solmed (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - April Jasmine buka suara perihal alasan yang membuat putra sulungnya, Sultan Mahmoed Qusyairi keluar dari pesantren. Rupanya, Sultan awalnya mengalami alergi setelah belum lama berada di pesantren.

"Sultan sekarang sudah nggak pesantren lagi karena terakhir itu Sultan ada alergi yang panas tinggi, sampe masuk rumah sakit. Akhirnya kita observasi di rumah sakit Jakarta ternyata alergi," kata April Jasmine di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (9/3/2019).

Ustaz Solmed. (Instagram/@ustad_solmed)

Istri Ustadz Solmed ini mengatakan alergi Sultan Mahmoed Qusyairi kambuh gara-gara mengonsumsi cokelat.

Baca Juga:
Biasa Berkoko, Intip 7 Gaya Kece Ustaz Solmed Dandan Kasual

April pun panik ketika diberitahu sang putra sakit. Apalagi, saat itu sang suami sedang berada di luar kota.

"Sempat agak heboh pas itu, saya dikasih kabar kalau sakit, terus saya ada anak dua, ayahnya lagi di Bangka akhirnya yasudah by ambulan ya dianterin sama pengasuhnya ke rumah sakit di Jakarta," ujar dia.

Dari situ, April dan Ustadz Solmed sepakat mengeluarkan bocah lima tahun itu dari pesantren. Mereka berencana akan kembali memasukkan Sultan ke pesantren saat beranjak remaja nanti.

Baca Juga:
Waduh, 5 Idol Kpop Ini Punya Alergi yang Membahayakan

Sultan Mahmoed Qusyairi sempat mondok di sebuah pesantren di kawasan Karawang, Jawa Barat selama dua bulan. Dia pertama kali masuk ke sana pada 6 Agustus 2018 silam.

Suara.com/Sumarni

Baca Juga:
Sikap Ustaz Solmed Kuatkan April Jasmine Bikin Baper

Load More