Madinah | MataMata.com
Foto kolase Inul Daratista, Iriana Jokowi, Dide Hijau Daun.[Instagram]

Matamata.com - terjadi tiga insiden kecil yang dialami pesohor di masa kampanye jelang Pilpres 2019. Sebut saja Iriana Jokowi, istri capres nomor urut 01 Joko Widodo alias Jokowi, pedangdut Inul Daratista, hingga Dide, vokalis grup band Hijau Daun yang terjungkal dan dipaksa mencium karpet panggung kampanye.     

Dalam kampanye capres nomor urut 01 di Kalimantan Selatan, Iriana Jokowi, istri calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo jatuh terjungkal. Kejadian saat Iriana sedang melayani swafoto bersama para pendukungnya dari bibir panggung, Rabu (27/3/2019).

Iriana yang berusaha meladeni permintaan selfie pendukung capres nomor ururt 01 di bibir panggung mendadak terjungkal karena ditarik pendukungnya. Dua petugas Paspampres dengan sigap menolong Iriana, sementara Jokowi masih asyik melayani permintaan selfie.

Baca Juga:
Makan Siang Unik ala Inul Daratista, Campur Pisang dengan Nasi!

Gara-gara insiden ini belakangan muncul tagar #IstriAjaDicuekinApalagiRakyat. Malah, tagar ini langsung sempat nangkring di posisi pertama di Twitter. Setidaknya ada lebih dari 6.000 cuitan meramaikan tagar ini.

Iriana Jokowi jatuh terjengkang saat temani suaminya kampanye. [Instagram]

Hari berikutnya, Kamis 28 Maret, giliran vokalis Hijau Daun jatuh di panggung . Vokalis Hijau Daun, Dide Irawan terjungkal saat menyanyikan lagu ketiga di acara kampanye di desa Brabasan Kecamatan Tanjung Raya Kabupaten Mesuji, 28 Maret 2019.

Band Hijau Daun. [Instagram]

Hal ini pun karuan dikait-kaitkan dengan peristiwa yang dialami Iriana Jokowi.

Baca Juga:
Terjengkang, Gaya Inul Daratista saat Jatuh di Panggung Jadi Sorotan

Beberapa hari kemudian, tepatnya pada 31 Maret kejadian serupa menimpa penyanyi dangdut Inul Daratista. Inul terjungkal saat memeriahkan kampanye capres Jokowi - Maruf Amin di Sulawesi Selatan.

Video Inul terjatuh pun sempat diunggah si Ratu Ngebor di akun Instagramnya.

Baca Juga:
Bruk! Iriana Jokowi Jatuh Terjengkang saat Kampanye

"Mabok, ngantok mbaaa. Hati-hati mbaa panggungnya mentul2 ,demikianlah totalitas pagi ini ,aku terjatuuh terjungkel, antar mental mentul dan ngatiyem gaess," tulis Inul di caption.

Load More