Matamata.com - Dewi Perssik hari ini memenuhi panggilan polisi terkait laporan keponakannya, Meldi. Dalam kesempatan tersebut, Dewi Perssik juga turut menceritakan mengenai kondisi sang ayah.
Ayah Dewi Perssik kini sedang dirawat di rumah sakit di Jember, Jawa Timur. Hingga kini, sang ayah juga masih menjalani perawatan.
"Kondisi papi aku sekarang tetep masih dalam tahap perawatan, masih tetep harus di rawat," tutur Dewi Perssik kepada awak media.
Baca Juga:
Keluhkan Ganggu Pekerjaannya, Dewi Perssik Tetap Penuhi Panggilan Polisi
Lebih lanjut, Dewi Perssik bercerita bahwa sang ayah bisa menjalani cuci darah sampai tiga kali jika kondisinya sedang tidak stabil.
"Satu minggu bisa tiga kali, kalau nggak stabil kondisinya cuci darah," imbuhnya.
Dewi Perssik kemudian berniat untuk membawa sang ayah pindah ke Jakarta. Namun, niat ini masih urung karena menunggu kondisi sang ayah membaik.
Baca Juga:
Dewi Perssik Dikabarkan Datangi Polres Jaksel Hari Ini, Ada Apa?
Sibuk mengurusi sang ayah yang sedang sakit membuat Dewi Perssik nggak ada waktu untuk meladeni Meldi. Bahkan Dewi Perssik mengaku terganggu dengan ulah keponakannya itu.
"Jadi aku nggak ada waktu untuk ngurusin masalah ini mas. Cuma karena aku sebagai warga negara yang baik, aku harus bisa kooperatif gitu, jangan sampai menimbulkan fitnah yang tidak-tidak," ujar Dewi Perssik.
Ia juga mengatakan bahwa kehadirannya memenuhi panggilan itu untuk menangkal fitnah yang sudah tersebar.
Baca Juga:
Makin Langsing, 5 Pesona Aduhai Lebby Wilayati Keponakan Dewi Perssik
"Kemarin aja sudah ada fitnah bahwa aku sudah jadi tersangka lah. Segala sesuatu kan kalau jadi tersangka harus ada gelar perkara dulu, ada tahapan dan prosesnya, tapi kemarin udah ada isu seperti itu. Itu kan hoax," kata Dewi Perssik.
Berita Terkait
-
Wow! Dapat Gaun Seksi Seharga Rp100 Juta dan Lipstik Merah Maroon, Dewi Perssik Sumringah
-
Wow! Dewi Perssik Tampil Seksi dengan Busana Karya Desainer Ririn Rinura, Ini Dia Pose-posenya
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
-
Bahagianya Angga Wijaya, Eks Suami Dewi Perssik, Gelar 7 Bulanan Istri
-
Banyak Anak Muda Terserang Diabetes, dr Tirta Jelaskan Penyebabnya, Buruan Tinggalin Sebelum Rutin Cuci Darah!
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat