Linda Rahmadanti | MataMata.com
Dwiki Dharmawan dan Ita Purnamasari (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Pencipta lagu Dwiki Dharmawan menceritakan ada satu nasihat yang paling ia ingat dari almarhum Ustaz Arifin Ilham. Nasihat tersebut  didapat beberapa tahun lalu saat menghadiri pernikahan salah satu putra sang ustaz.

Kata Dwiki, Ustaz Arifin Ilham pernah menyarankannya untuk segera menikahkan anaknya jika telah mencapai kedewasaan atau aqil baligh.

Dwiki Dharmawan [Suara.com/Suci Febriastuti]

"Saya pernah dinasehati waktu menghadiri pernikahan salah satu putra beliau. Waktu itu masih sangat muda. 'Mas kalau mas punya putra, kalau memang sudah ada keinginan dan sudah aqil baliqh silahkan dinikahkan saja," kata Dwiki mengingat ucapan almarhum, saat ditemui di Masjid Az-Zikra Gunung Sindur, Bogor, Kamis (23/5/2019).

Baca Juga:
Haru! Momen Terakhir Ustaz Arifin Ilham dengan Anaknya

Kepada Dwiki, Ustaz Arifin Ilham berpesan agar tak mencemaskan soal rezeki setelah menikah. "Bahwa rezeki, bahwa setiap orang punya rezekinya, jadi jangan takut," ujarnya.

Ustaz Arifin Ilham. [Instagram]

Menurut Dwiki, nasihat yang diberikan Ustaz Arifin soal menyegerakan pernikahan begitu baik. Sebab, dengan menikah, seseorang terhindar dari perzinaan.

"Artinya beliau menasehati agar mungkin para remaja ini untuk meninggalkan hal-hal yang tidak baik. Kalau sudah ada kedekatan ya langsung dilamar dan menikah. Itu yang saya dengar langsung dari beliau," katanya.

Baca Juga:
Pemakaman Ustaz Arifin Ilham Siap Diamankan Ratusan Personel Polisi

Namun, pada saat itu nasehat dari almarhum dibalas Dewiki dengan tawa. Pasalnya, sang anak, Muhammad Fernanda Dharmawan ketika itu masih berusia 10 tahun.

Ratusan jemaah ustaz Arifin Ilham [Suara.com/Revi Cofans Rantung]

"Tapi pada saat itu saya ketawa karena anak saya umurnya saat itu baru 10 tahun. Itu beberapa tahun yang lalu. Itu pesan beliau yang saya ingat. Itu nasihat beliau," ujarnya.

Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia di rumah sakit di Penang, Malaysia pada Rabu (22/5/2019) malam. Jenazah rencananya dimakamkan di kawasan Masjid Az-zikra Gunung Sindur, Bogor hari ini.

Baca Juga:
Jalankan Wasiat, 2 Anak Ustaz Arifin Ilham Akan jadi Imam Salat Jenazah

Suara.com/Suci Febriastuti

Load More