Karen Pooroe [Suara.com/Herwanto]

Matamata.com - Kisruh rumah tangga penyanyi Karen Pooroe atau Karen Idol dan Arya Satria Claproth ikut menyeret nama Marshanda. Menurut Karen, sang suami dan Caca--sapaan akrab Marshanda--memang cukup dekat.

"Indikasi kedekatan gini, saya, Marshanda dan suami itu berteman, keluarga suami saya juga dekat dan Marshanda dan suami sering WA (Whats App), sering teleponan," kata Karen saat dijumpai di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (28/11/2019).

Artis Marshanda. [capture YouTube]

Ditanyai soal isu video call yang terjadi antara Arya dan Marshanda di kamar mandi, Karen tampak malas menanggapi. Dia kemudian mengklarifikasi dirinya tak pernah menyebut mereka video call.

Baca Juga:
Cari Anak di Apartemen Marshanda, Karen Pooroe Anggap Wajar

"Nggak video call, saya nggak pernah bilang video call. Berteleponan, saya nggak tahu itu mau video call atau teleponan, karena dia di dalam kamar mandi, lagi mandi di bath tub gitu," ujar Karen.

Karen yang mendengar dari luar kamar mandi pun juga menanyakan hal tersebut.

Baca Juga:
Karen Pooroe Enggan Komunikasi dengan Marshanda, Kecewa Berat?

"Saya tanya lagi teleponan sama siapa, (dijawab) sama Caca gitu," ujar Karen.

Sebelumnya, Karen Idol menggelar jumpa pers terkait isu perselingkuhan suaminya dengan Marshanda. Dia menduga suami dan anaknya tinggal di apartemen Marshanda.

Baca Juga:
Marshanda Menyanggah, Karen Pooroe: Itu Bukan Klarifikasi!

Load More