Matamata.com - Di balik kemewahan baju pengantin yang dikenakan Rayhan Maditra, suami Isyana Sarasvati pada hari Minggu (2/2/2020) lalu, ternyata ada tangan dingin seorang Stephen Wongso.
Dia membuatkan dua setelan jas untuk Rayhan Maditra yang digunakan pada waktu akad nikah dan resepsi.
Baca Juga:
Jadi MUA Pernikahan Isyana Sarasvati, Bubah Alfian Beban
“Pertama kami siapkan beskap dengan adat Jawa. Beskap itu dipayet khusus dan memang dipilih langsung sama Rayhan dan Isyana. Jadi, ada touch of detail di dalamnya," ungkap Stephen Wongso di rumah mode Wong Hang beberapa hari yang lalu.
"Beskapnya warna putih dan memang kami bikin custom termasuk dengan payetnya,” sambungnya lagi.
Untuk resepsinya yang digelar pada malam harinya, Rayhan Maditra memilih warna jas light grey. Hal itu dilakukan agar bisa serasi dengan gaun pengantin backless berpayet warna putih yang dikenakan Isyana Sarasvati.
Baca Juga:
Pakai Gaun Backless, 5 Momen Resepsi Isyana Sarasvati dan Rayhan Maditra
“Untuk malam harinya Rayhan memilih warna light grey, warna yang ngetrend di 2020. Konsepnya simple, minimalis, tidak banyak aksen, tapi terlihat sangat mewah,” tutur Stephen Wongso.
Tidak mudah membuat baju jas untuk seorang Rayhan karena dirinya tidak hanya fokus memikirkan jas yang akan dikenakan pengantin lelaki.
Dia juga ikut memikirkan konsep gaun pengantin yang akan dikenakan Isyana Sarasvati supaya ketika bersanding di pelaminan, kostum yang dikenakan pasangan itu terlihat serasi.
Baca Juga:
Awak Media Tidak Diizinkan Masuk, Resepsi Isyana Sarasvati Digelar Tertutup
Bahkan butuh empat bulan untuk membuat dua setelan jas untuk Rayhan.
"Waktu yang dibutuhkan memang cukup lama karena bahan harus dipesan sebelumnya. Selain itu, desain jas untuk Rayhan dibuat custom yang dipastikan tidak akan ditemukan desain sejenis di tempat lain," jelas Stephen.
Rayhan Maditra butuh beberapa kali bertemu dengan Stephen sebelum akhirnya semuanya muncul kata sepakat. Dan setiap kali Rayhan datang mendiskusikan jas yang akan dikenakannya di hari pernikahan, Isyana Sarasvati selalu menemani.
Baca Juga:
Isyana Sarasvati Dikecup Mesra Suami, Ekspresi Ridwan Kamil Bikin Ngakak
“Untuk prosesnya sendiri dimulai dari beberapa bulan lalu. Kita mulai dari brainstorming konsepnya seperti apa, acaranya bagaimana,” tuturnya.
“Empat atau lima bulan sebelum hari H kami mulai intenstif, tektok terus,” terangnya.
Stephen Wongso menambahkan, baik Isyana Sarasvati maupun Rayhan Maditra mengaku puas dengan hasil dua jas tersebut.
“Itu yang paling penting buat kami. Setelah dipakai, saya mendapat WA dari Rayhan, bilang mereka berdua (Rayhan dan Isyana) suka banget dan berterima kasih sama. Itu menjadi suatu vitamin lah buat saya dan tim,” tutup Stephen Wongso. (Ismail)
Berita Terkait
-
Dinar Candy Bergaya Ala Pengantin Pakai Gaun Putih, Lagi Ngode ke Ko Apex?
-
Kabar Duka dari Isyana Sarasvati, Janin di Kandungannya Tak Bisa Dipertahankan
-
Resmi Nikah dengan Pratama Arhan di Jepang, Baju Pengantin Azizah Salsha Jadi Omongan: Terlalu Umbar Aurat?
-
10 Penyanyi Indonesia Bikin Label Musik Sendiri, Terkini Lesti Kejora
-
Jessica Mila Ingin Wariskan Baju Pengantinnya untuk Anak Cucu, tapi Bingung Satu Hal Ini
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat