Matamata.com - Kehidupan musisi senior Naniel Yakin sangat memprihantikan. Semasa hidup, almarhum tinggal di sebuah kontrakan dengan kondisi kurang layak untuk seorang musisi yang menciptakan lagu "Bento" yang begitu terkenal.
Meski begitu, putra tertua Naniel Yakin, Mahatma Syiwa mengaku kalau ayahnya masih menerima royalti dari karya musiknya. Namun royalti yang diterima, tak pernah cukup membiayai hidup sehari-hari.
Baca Juga:
Musisi Naniel Yakin Sering Mengontrak Rumah dan Tinggal Berpindah-pindah
"Ada (royalti), setiap tahun ayah dapat," kata lelaki yang juga disapa Maha, saat ditemui di rumah duka di kawasan Pondok Aren, Jombang, Tangerang Selatan, Jumat (21/2/2020).
"Cuma kalau bicara tentang jumlah, mas kan tanya cukup atau nggak? Saya jawab nggak," jelas Maha blak-blakan.
Maha bahkan dengan santai mengatakan kalau hasil karya besar sang ayah tak bisa menjadi jaminan kehidupan keluarganya.
Baca Juga:
Iwan Fals Berduka Atas Meninggalnya Naniel Yakin
"Hasil karya untuk menjamin kehidupan berkesinambungan ya nggak, nggak cukup lah," sambungnya.
Seperti diketahui Naniel Yakin merupakan salah satu musisi pencipta lagu "Bento" bersama Iwan Fals dan Sawong Jabo. Naniel meninggal dunia pada Jumat (21/2/2020) karena penyakit paru-paru. Rencananya jenazah akan dikebumikan di TPU Jombang Kramat, Sabtu (22/2/2020) sekitar pukul 09.00 WIB. (Ismail)
Baca Juga:
Naniel Yakin Meninggal Dunia, Anak: Pas ke RS TakBerharap Dia Kembali
Berita Terkait
-
Ashraf Sinclair Meninggal Dunia, Humas PA Jaksel Ralat Krisdayanti Cerai
-
Sebelum Meninggal, Naniel Yakin Sempat Ciptakan 2 Lagu yang Belum Dirilis
-
Musisi Naniel Yakin Sering Mengontrak Rumah dan Tinggal Berpindah-pindah
-
Naniel Yakin 'Bento' Meninggal Dunia, Aulia Farhan Terancam 5 Tahun Penjara
-
Iwan Fals Berduka Atas Meninggalnya Naniel Yakin
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat