Matamata.com - Glenn Fredly akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir. Jenazahnya pun diberangkatkan dari rumah duka Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat Sumber Kasih, Lebak Bulus, Jakarta Selatan menuju lokasi pemakaman tepat pukul 13.18 WIB.
Pelantun lagu Januari itu akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir Blok AA 1 Blaad 19 Blok khusus pemakaman kristen.
Baca Juga:
Kehilangan Glenn Fredly, Melly Goeslaw: Dia Musisi Genius
Pantauan Matamat.com, istri Glenn Fredly, Mutia Ayu terlihat sangat berkabung. Dia duduk di bangku bagian depan mobil jenazah sembari terus menunduk.
Mutia Ayu tampak mengenakan masker,. Di sampingnya ada keluarga yang menemani. Dia terlihat menggunakan pakaian serba putih.
Sesaat setelah jenazah diberangkatkan, Tompi, sahabat karib Glenn Fredly yang juga berada di lokasi pun langsung bergegas menuju pemakaman usai mengikuti proses ibadah pelepasan jenazah.
Baca Juga:
Glenn Fredly Pernah Pamit ke Yura Yunita Ingin Istirahat dari Dunia Musik
Fyi, Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020) malam akibat penyakit meningitis. Ia meninggalkan seorang istri, Mutia Ayu dan bayi berusia 40 hari, Gewa Atlana Syamayim Latuihamallo.
Jenazah Glenn rencananya dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan, Kamis (9/4/2020) siang ini. (Ismail)
Baca Juga:
Baim Wong dan Paula Verhoeven Terpantau Hadiri Pemakaman Glenn Fredly
Berita Terkait
-
Mimpi Bertemu Suami Tercinta Glenn Fredly, Mutia Ayu : Serasa bertemu pacar!
-
Dari Tingkah Laku hingga Aroma Tubuh, Mutia Ayu Ungkap Sang Putri Makin Plek Ketiplek Mendiang Glenn Fredly
-
Terbaru Perankan Mendiang Glenn Fredly, Ini 10 Film Marthino Lio
-
Perkara Kambing Makan Bunga Tabur di Makam Glenn Freadly Bikin Netizen Heboh: Positif Thinking Aja
-
Adakah Selebriti yang Meninggal di saat Puncak Karier?
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar