Matamata.com - Diketahui Mahkamah Agung menolak gugatan Ruben Onsu soal merek dagang Bensu. Suami Sarwendah itu ternyata diam-diam sudah bertemu dengan Eddie Kusuma selaku tim kuasa hukum PT Ayam Geprek Benny Sujono atau I Am Geprek Bensu.
Ruben Onsu bertemu dengan Eddie pada Kamis (11/6/2020). Kedua belah pihak sepakat kembali menjalin hubungan baik seperti dulu kala dalam pertemuan itu.
"Kemarin, baru Kamis ini Ruben ketemu saya. Yah kita sama-sama menjaga hubungan baik ini," ujar Eddie Kusuma, dalam konferensi pers di kawasan Pencenongan, Jakarta Pusat, Jumat (12/6/2020)
Baca Juga:
Pemilik Merek Geprek Bensu Angkat Bicara Soal Awal Keterlibatan Ruben Onsu
Selain itu, Ruben Onsu mengaku menyesal dan juga meminta maaf kepada pihak I Am Geprek Bensu atas perbuatannya. Bahkan Ruben pun tak melarang pihak lawan ingin menggelar jumpa pers guna memberikan klarifikasi awal mula kejadian yang sebenarnya.
"Dia minta maaf ke saya, katanya kalau kemarin sebelum (kasus) ini ketemu abang, saya rasa masalahnya nggak akan sejauh ini. Saya bilang kalau hari ini mau jumpa pers dia bilang ga apa-apa," ungkap Eddie.
Disisi lain, Eddie menduga alasan Ruben Onsu merebut nama Bensu karena melihat bisnis ayam geprek itu sukses berkembang pesat. Padahal sudah sejak lama ditegaskannya bahwa Bensu merupakan singkatan dari Benny Sujono.
Baca Juga:
Ruben Onsu Diminta MA Segera Ganti Nama Usahanya
"Nama Bensu itu sudah ada lebih dulu yaitu Benny Sujono. Dia sendiri itu nama Bensunya baru 2018. Setelah dia melihat peluang ini bagus, dia maju ke pengadilan dan atas dasar itu dia gugat kita," jelasnya.
Lebih lanjut, Eddie menegaskan bahwa sejak awal Ruben merintis karier sebagai publik figur, ayah sambung Betrand Peto itu dikenal publik dengan nama panggung Ruben Onsu, bukan Bensu.
Baca Juga:
Punya Tiga Lantai, 8 Potret Megah Kantor Ruben Onsu
"Apa kalian pernah dengar mereka pakai Bensu sebelum gabung sama kita? Semua Ruben kan? Sampai di TV juga Ruben nggak pernah tuh Bensu. Coba dicek di TV, saya berani jamin tuh kalau nggak ada nama Bensu di bawah tahun 2018," ujarnya.
Meski begitu, Eddie mewakili pihak Benny Sujono telah memaafkan perbuatan Ruben Onsu. Dia juga tak mempermasalahkan jika Ruben ingin mengambil nama Bensu, asalkan Ruben meminta izin terlebih dahulu kepada pemilik aslinya, Benny Sujono.
"Intinya sih kita sama-sama mencari solusi terbaik, ini merek kita, kalau (Ruben dan Jordi) mau pake boleh izin dari kita, atau mau kuasai ini saya lepas semua ke kamu," katanya. [Herwanto]
Berita Terkait
-
Ruben Onsu Asik di Korea bareng Inara Rusli, Plan Cerai Kian Mangkir: Kasian Sarwendah-Onyo jadi Kambing Hitam
-
Bangga Anaknya Dikuliahkan di Kampus Mahal oleh Ruben Onsu, Ayah Betrand Peto Lakukan Ini
-
Sarwendah Pamer Foto Bareng Ruben Onsu dan Anak-anak Auto Bikin Fans Girang: Jangan Cerai Bunda!
-
Rumor Ruben Onsu Cabut Gugatan Cerai: Hoaks atau Ada Harapan Rujuk?
-
Wajah Baru Sarwendah setelah Oplas malah Banjir Cibiran: Padahal Cantik Pas Natural
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat