Matamata.com - Menunggu hasil tes swab keluarganya, aktor senior Piet Pagau mengaku gugup. Piet Pagau langsung imbau orang rumah buat segera tes usai dirinya dinyatakan positif COVID-19
"Ini begitu ketahuan saya urus rumah sakit, terus sekalian dari puskesmas dan kelurahan jadinya keluarga saya di SWAB juga hari Kamis itu," kata Piet Pagau saat dihubungi wartawan, Senin (7/9/2020). "Nah mungkin besok baru keluar hasilnya, semuanya deg-degan ini," sambungnya lagi
Piet Pagau yang tinggal bersama seorang istri dan anak pun harus terpisah sementara. Diketahui, pemain film Naga Bonar itu kini tengah menjalani karantina di RS Hermina Galaxy Bekasi.
Baca Juga:
Piet Pagau Masuk Kategori Orang Tanpa Gejala
"Saya sama istri dan dua anak di rumah, satu anak sudah nikah (tidak serumah). Jadi di rumah yang hasilnya belum keluar istri dan anak saya yang kecil perempuan," bebernya.
Piet Pagau juga terus berkabar dengan keluarganya di rumah. Kapan hasil swab keluarganya keluar belum bisa dipastikan.
"Keluarga saya baru besok sepertinya (hasilnya keluar), karena di puskesmas, kalau saya kan di sini (RS) jadi setiap hari di SWAB," lanjutnya.
Baca Juga:
Pamannya Piet Pagau Positif Corona, Begini Reaksi Raffi Ahmad
Piet Pagau dan keluarga pun tak mengira dirinya akan terjangkit virus corona. Pasalnya ia menjaga betul kesehatan dan termasuk orang tanpa gejala. "Semoga semuanya nggak terjangkit, karena saya emang tanpa gejala, nggak ada yang ngira saya sakit," jelasnya.
Sementara itu, Piet Pagau mengaku terlayani dengan baik selama 8 hari karantina di rumah sakit. Makanan dan obat-obatan pun terjamin. "Disediakan rumah sakit jadinya aman," ungkapnya.
Sebelumnya, kabar Piet Pagau positif corona pertama kali diketahui dari pengurus PARFI (Persatuan Artis Film Indonesia) Ade Nurul. Melalui surat, Piet Pagau mengabarkan dirinya positif corona dan sedang menjalani isolasi di rumah sakit.
Dikonfirmasi, aktor senior Piet Pagau membenarkan bahwa dirinya positif terinfeksi COVID-19 per tanggal 31 Agustus 2020. Hal itu diketahuinya jelang persiapan syuting film terbarunya, Penghuni Akhirat.
Piet Pagau dan pemain lain berserta kru film Penghuni Akhirat jalani tes swab di hari itu dan aktor berusia 69 tahun itu menjadi satu-satunya yang positif COVID-19.
Kemudian, paman Raffi Ahmad itu langsung mencari rumah sakit untuk isolasi esoknya, Selasa 1 September 2020. Namun, rumah sakit di kota Bekasi penuh, hingga ia terpaksa karantina mandiri dulu di rumah dan baru bisa karantina di rumah sakit Jumat 4 September. [Sumarni]
Berita Terkait
-
Gelar Jajarans 'Around The World', Nagita Slavina Suka Kuliner Ala Korea
-
Raffi Ahmad Raih Penghargaan 'Presenter Paling Ngetop': Terima Kasih Buat Nagita Slavina
-
Rayakan HUT Pernikahan ke-10, Raffi Ahmad Ingin Tambah Momongan
-
Gelar 'Jajarans Festival' yang ke-5, Nagita Slavina Suka Varian Mi dan Bihun
-
Ramaikan Pilkada 2024, Raffi Ahmad Dukung Ruksamin Jadi Calon Gubernur Sulawesi Tenggara, Ini Alasannya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar