Lidya Pratiwi (Instagram.com/lidyapratiwi709)

Matamata.com - Lidya Pratiwi, aktris cantik yang terlibat dalam pembunuhan berencana kekasihnya, Naek Gonggom Hutagalung kini telah murni bebas. Ia didakwa 14 tahun penjara di tahun 2006 karena terbukti bersalah.

Mendekam di penjara selama 7 tahun, Lidya sempat merasa frustasi. Ia bahkan sempat ingin melakukan bunuh diri.

Lidya Pratiwi [Instagram]

Dilihat dari channel YouTube SCTV, Lidya mengungkapkan depresi menghabiskan masa mudanya di penjara. Mengingat masa-masa tersebut, Lidya sampai meneteskan air mata.

Beberapa waktu lalu, Lidya terlihat mendatangi pengadilan. Saat itu, pemain sinetron Untung Ada Jinny tersebut  berniat mengganti namanya menjadi Maria Eleanor. Bukan tanpa alasan, menurutnya nama Lidya Pratiwi membawa kesedihan yang mendalam.

"Rasanya terlalu banyak beban yang aku pikul, yang seharusnya tidak menjadi bebanku dengan nama tersebut," kata Lidya Pratiwi.

Lidya Pratiwi (Instagram.com/lidyapratiwi709)

Gadis yang didakwa bersalah pada tahun 2006 itu memiliki harapan nama barunya bisa menjadi keberuntungan untuk dirinya sendiri. Ia juga berniat berdamai dengan masa lalunya dan membuka lembaran baru.

"Berharap dengan nama baru ini, menjadi bekalku untuk melangkah dengan hati-hati," harap Lidya. Kematian Naek Gonggom menghebohkan publik saat itu. Lidya Pratiwi yang menjalin hubungan dengan Naek terseret. Ia diduga mengetahui pembunuhan berencana yang dilakukan oleh keluarga Lidya.

Sempat takut setiap didatangi awak media, kini Lidya mengaku senang bahwa dirinya masih dikenal publik. Ia sangat bersyukur dengan hidupnya saat ini setelah dipastikan bebas murni.

Load More