Matamata.com - Orkes Moral Pengantar Minum Racun atau PMR tengah dilanda kabar duka. Gitaris PMR, Budi Santoso alias Budi Padukone meninggal dunia. Akun Instagram resmi OM PMR, Senin (5/10/2020) malam yang menyampaikan kabar duka tersebut.
"Inalillahi wainailahi rajiun. Telah berpulang Om Budi Santoso aka Budi Padukone. Semoga amal ibadah almarhum di terima di sisi-Nya, dan semoga keluarga yang di tinggalkan di berikan ketabahan. Mohon doanya sahabat racun," tulis akun resmi OM PMR.
Dari informasi yang diperoleh MataMata.com, Budi Padukone meninggal dunia karena penyakit paru-paru. Jenazah Budi Padukone masih berada di rumah duka di kawasan Radio Dalam, Jakarta Selatan hingga berita ini diturunkan.
Atas meninggalnya Budi Padukone, sejumlah artis dan netizen pun menyampaikan duka cita sedalam-dalamnya. "Innalillahiwainailaihirajiun...," komentar penyanyi Anji.
"Inalillahi wa innailaihi roji'un semoga Allah SWT menempatkan dirinya di surganya Allah SWT, amin," ujar akun @agusadjiesuryadi.
"Innalilahi wainailahi rajiun semoga amal dan ibadahnya diterima di sisi-Nya dan dilapangkan kuburnya, Al-fatihah," timpal akun @kocoy24. Selamat jalan Budi Padukone. [Ferry Noviandi]
Tag
Berita Terkait
-
Mendag: Aktivitas Pasar Kuala Simpang Aceh Tamiang Pulih 80 Persen
-
Sebelum Meninggal, Budi Padukone OM PMR Bersikeras Rilis Album Baru
-
Budi Padukone Diantar 300 Orang Fans OM PMR ke RS sebelum Meninggal
-
Sahabat Pastikan Budi Padukone OM PMR Meninggal Bukan karena COVID-19
-
Personel OM PMR Budi Padukone Meninggal Dunia, Ini Penyebab
Terpopuler
-
Wow! Diva Ramaniya Hadirkan Lagu 'Tempat Berlabuh', Suaranya Mirip Raisa
-
Film 'Papa Zola The Movie', Kisahkan Pejuang Keluarga
-
Syarief Khan, Judika dan Daus Separo Ucapkan Selamat Atas Jabatan Baru, Kombes Pol Budi Prasetya
-
Momen Dasco Telepon Presiden Prabowo di Tengah Rapat Bencana Aceh, Pastikan Anggaran Tak Dipotong
-
OTT Perdana 2026: KPK Tetapkan Kepala KPP Madya Jakut dan 4 Orang Tersangka Suap
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season