Matamata.com - Ibnu Jamil menceritakan pesan-pesan yang pernah disampaikan ibunda Ririn Ekawati. Menurut Ibnu Jamil, pesan itu tersampaikan kala ia menemui ibu Ririn Ekawati di Palu, Sulawesi Tengah.
Saat itu, Ibnu Jamil datang dan bermaksud minta izin pada Samsidar Zaid Moga untuk menjalin hubungan dengan sang putri.
"Kita sempat ke Palu nyamperin mama, Ibnu izin untuk dekat sama aku," kata Ririn Ekawati ditemui di rumahnya kawasan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat pada Rabu (2/12/2020).
Baca Juga:
Detik-detik Ibnu Jamil Turun ke Liang Lahad, Azankan Ibunda Ririn Ekawati
Kedatangan Ibnu Jamil ke Palu pertengahan November lalu sebagai tanda keseriusannya dengan Ririn Ekawati. Bintang film Guru-Guru Gokil ini menyampaikan niat melamar kekasihnya.
"Saya datang dengan niat baik, memberanikan diri ngomong sama mamanya Ririn dan juga keluarga besar di Palu bahwa saya punya hubungan yang serius sama dia (Ririn)," kata Ibnu Jamil.
Kedatangannya disambut hangat ibunda Ririn Ekawati. Samsidar memberikan pesan, seolah isyarat menitipkan sang putri sebelum wafat.
Baca Juga:
Ibunda Ririn Ekawati Meninggal Dunia, Ini Kata Ibnu Jamil
"Mama bilang 'Jagain anak saya baik-baik, jadiin ini yang terakhir buat kalian berdua' udah itu aja," kata Ibnu Jamil.
Ia pun berusaha menjaga amanat calon ibu mertua dengan keseriusan menikahi Ririn Ekawati. Hanya saja untuk saat ini, fokus keduanya pun masih kepada sang ibu yang baru saja wafat.
"Aku berusaha menjalankan sebaik mungkin memang yang sudah ada saja. Apapun kedepannya bismillah," kata Ririn Ekawati.
Ibunda Ririn Ekawati meninggal dunia di rumah sakit pada Rabu (2/12/2020). Perempuan 62 tahun itu dinyatakan positif virus corona setelah alami demam sepulang dari Palu.
Ia menjalani perawatan selama tiga hari di rumah sakit dan sempat masuk ruang ICU. Mengingat sang ibu adalah pasien Covid-19, Ririn Ekawati dan keluarga tak bisa berada di samping Samsidar Zaid Moga.
Komunikasi dilakukan melalui video call lewat bantuan tim medis yang merawat ibunda Ririn Ekawati.
Selain virus corona, komplikasi penyakiy ibu dua anak ini adalah stroke, diabetes dan kolesterol. Pemakamannya dilakukan dengan protokol kesehatan pasien Covid-19 di TPU kawasan Jakarta Barat.
Berita Terkait
-
Tak Mau Anak Jadi Korban atau Pelaku Bullying, Ini yang Dilakukan Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati
-
Terseret Masalah Ashanty Dan Nindy Ayunda, Ririn Ekawati Unggah Kutipan Bijak
-
Diduga Umumkan Kehamilan Pertama, 7 Momen Mesra Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati
-
Sempat Tak Ingin Punya Anak dengan Ibnu Jamil, Ririn Ekawati Dicurigai Umumkan Kehamilan
-
Kabar Bahagia: Ririn Ekawati Resmi Umumkan Kehamilan Anak Pertama Dengan Ibnu Jamil
Tag
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat