Yohanes Endra Rena Pangesti | MataMata.com
Melaney Ricardo. [Matamata.com/Alfian Winanto]

Matamata.com - Kritik Dokter Tirta soal penggunaan face shield yang tidak sesuai dengan ketentuan prokes sedang menjadi perbincangan hangat. Tak terkecuali bagi mereka yang memakainya untuk fesyen tanpa mempertimbangkan perlindungan diri.

Namun sebelum masalah ini heboh, presenter Melaney Ricardo sudah mengkhawatirkan penggunaan face shield. Sebab baginya alat itu tak cukup mumpuni melindungi diri.

Baca Juga:
Soal Kabar Vicky Prasetyo Sembuh dari Covid-19, Ini Kata Melaney Ricardo

"Kita kerja pake face shield aja lo pikir nggak khawatir? Temen gue pada kena," ucap Melaney Ricardo yang ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan belum lama ini.

"Sebenarnya jujur. Kalau diperbolehkan, gue nge-host pakai masker," tuturnya.

Namun ia tak bisa berbuat apa-apa dan tetap menggunakan face shield sepanjang memandu acara.

Baca Juga:
Beri Dukungan ke Gisel, Ini Pesan Melaney Ricardo

"Harus gimana, gue cari nafkah buat keluarga. Begitu ada kesempatan, ya gue pakai masker," tegas presenter 40 tahun itu.

Tidak hanya Melly Goeslaw yang di sindir dokter Tirta di Instagram, tapi juga Sang Diva Titi DJ. (Instagram/@melly_goeslaw)

Meski dipandang ribet, tapi Melaney Ricardo tetap harus melakukannya. Mengingat ia menjadi korban Covid-19 akhir tahun lalu.

"Gue sudah merasakan sakitnya Covid, berapa banyak uang yang keluar karena gue dirawat," paparnya.

Baca Juga:
Gisel Minta Maaf, Melaney Ricardo: Kita Tidak Lepas dari Kesalahan!

Seperti diberitakan sebelumnya, penggunaan face shield dikalangan pengisi acara televisi disorot Dokter Tirta.

Ia mencontohkan sejumlah selebriri seperti Melly Goeslaw hingga Titi DJ. Mereka menggunakan face shield, namun tampak seperti aksesoris dan bukan seperti pelindung diri.

"Kalau gini, mending copot sekalian. Nggak guna, blas," kata Dokter Tirta.

Baca Juga:
Kaget Chacha Sherly Meninggal, Melaney Ricardo Ungkap Kenangan Terakhir

Kritik Dokter Tirta terhadap penggunaan face shield para artis di televisi direspons sejumlah tenaga kesehatan (nakes). Bahkan dari pihak Satgas Covid-19 meminta KPI menegur pengisi acara tanpa masker.

"Kritik netizen didengar," kicaunya dalam Twitter.

Load More