Yohanes Endra | MataMata.com
Syekh Ali Jaber (Instagram/@ syekh.alijaber)

Matamata.com - Irwansyah berduka atas meninggalnya Syekh Ali Jaber. Hal itu diungkap olehnya dalam unggahan terbaru di Instagram pada Kamis (14/1/2021).

"Turut berduka cita atas wafatnya Syekh Ali Jaber," kata Irwansyah.

Selanjutnya, dia mendoakan semoga amal ibadah almarhum diterima Tuhan. Tak cuma itu, dia juga berharap dosa Syekh Ali Jaber diampuni.

Baca Juga:
Syekh Ali Jaber Meninggal Dunia, Baim Wong: Pasti Kami Menyusul

"Semoga Allah mengampuni segala dosanya dan semua amal ibadah nya diterima disisi Allah SWT," sambungnya.

Unggahan Irwansyah [Instagram/@irwansyah_15]

Sebagai penutup, Irwansyah pun ingin agar keluarga yang ditinggalkan bisa sabar dan ikhlas.

"Serta keluarga yang ditinggalkan senantiasa diberikan ketabahan, kesabaran dan keikhlasan," tutur Irwansyah.

Baca Juga:
Syekh Ali Jaber Meninggal, Atta Halilintar: Selamat Jalan Ulama Penuh Kasih

Sekedar diketahui, Syekh Ali Jaber meninggal dunia pada Kamis (14/1/2021) pukul 08.38 WIB di RS YARSI. Syekh Ali Jaber meninggal pada usia 46 tahun.

Sebelum meninggal, ulama kelahiran Madinah, Arab Saudi itu sempat dirawat karena positif Covid-19 hingga dipasang ventilator. Kendati demikian, Syekh Ali Jaber sudah dinyatakan negatif virus corona. (Sumarni)

Baca Juga:
Teuku Wisnu Panjatkan Doa untuk Syekh Ali Jaber: Allah Lebih Sayang Guru

Load More