Matamata.com - Salah satu saksi perjalanan cinta Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani adalah Dinar Candy. Makanya Female DJ tersebut didapuk menjadi MC acara lamaran pasangan tersebut.
Dinar Candy yang tampil cantik dengan busana baby pink hadir sekira pukul 16.00 WIB. Persiapan itu dilakukan karena ia akan memandu acara lamaran Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani.
Baca Juga:
Busyet, 7 Ribu Cowok Daftar Jadi Pacar Sewaan Dinar Candy
"Jadi host. Kami berlima, ada Lee Jong Hoon Moa sama lainnya juga," kata Dinar Candy ditemui di kediaman Vicky, Bekasi, Jawa Barat pada Minggu (24/1/2021).
Nantinya selain momen lamaran, ada pula acara lainnya. "Nanti juga akan mengenang lagi perjalanan mereka," kata Dinar Candy.
Dinar Candy tetap merasa syok meski menjadi saksi perjalanan cinta Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani. Sebab ia tak menyangka dua orang ini bisa sampai pelaminan. "Seneng, tapi awalnya kaget. Ternyata ka Vicky gentle buat menikahi Kalina," ucap perempuan berdarah Sunda ini.
Baca Juga:
Gokil! Dinar Candy Bakal Fasilitasi Pacar Sewaan: Hotel hingga Uang Jajan
Dinar Candy pun bercerita tentang awal mula Vicky Prasetyo mengejar cinta Kalina Oktarani. Ia pada awalnya sempat ditolak mantan istri Deddy Corbuzier tersebut.
"Jadi ka Vicky cerita pernah DM ka Kalina terus aku nyindir kayak iiih pacarnya Vicky Prasetyo ya.. Terus dia yang ih jangan, kamu jangan bahas kayak gitu," kenang Dinar Candy. "Dari situ nggak tau kenapa, Kalina itu dari dulu kayak apa ya, nggak mau banget tapi beneran malah," imbuhnya.
Proses lamaran menjadi rangkaian dari pernikahan Vicky Prasetyo dan Kalina Oktarani. Rencananya, pasangan ini menikah 21 Februari 2021.
Berita Terkait
-
Gandeng Desainer Kara Brides, Vicky Prasetyo Mau Nikah Lagi
-
Dinar Candy Sesumbar Suami Kebal Hukum, Ekspresi Koh Apex Ditangkap Polisi Disorot: Masih Cengar-cengir Meski Tangan Diborgol
-
Koh Apex Kekasih Dinar Candy akan Dijemput Paksa Polisi, Gegara Kasus Pemalsuan Dokumen Kapal
-
Kalina Oktarani Tanggapi Fatwa MUI soal Larangan Ucapkan Selamat Hari Raya Agama Lain: Anakku Katolik...
-
Pakai Celana Jeans di Resepsi Mahalini dan Rizky Febian, Penampilan Adik Dinar Candy Tuai Kritik
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya