Tinwarotul Fatonah Herwanto | MataMata.com
Yuri PMR atau Yuri Anurawan meninggal dunia. (Instagram/@ncangloe)

Matamata.com - Yuri Anurawan atau dikenal Yuri PMR ternyata sudah mempersiapkan kedua anaknya untuk menjadi musisi.

Selama sakit-sakitan, dia getol membimbing kedua anaknya bermain musik dengan harapan bisa meneruskan kariernya di Orkes Moral Pengantar Minun Racun (OM PMR).

http://s3-ap-southeast-1.amazonaws.com/media.suara.com/pictures/653x366/2021/02/10/78058-yuri-om-pmr.jpg

"Mereka latihan terus. Ikut bapaknya terus setiap ada acara musik. Satu main mandolin satu main bass," kata kakak ipar almarhum, Boy Indra ditemui di rumah duka, Kawasan Radio Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (11/2/2021).

Baca Juga:
Yuri PMR Sering Berucap Aneh sebelum Meninggal Dunia

Seakan tahu ajalnya sudah dekat, Yuri kasih amanat pada kedua anaknya untuk jadi musisi. Menurut Boy, almarhum ingin posisinya di OM PMR digantikan oleh salah satu anaknya.

"Dia mengamanahkan kepada anaknya untuk menjadi pemain musik. Dia pengin kedua anaknya teruskan jejak ayahnya di OM PMR," ucap Boy.

Yuri PMR meninggal dunia pada Rabu (11/2/2021) dalam perawatan di rumah sakit. Dia tutup usia karena sakit kanker.

Baca Juga:
Kronologi Yuri PMR Meninggal Dunia: Sempat Tolak Dirawat di Rumah Sakit

Jenazah Yuri PMR telah dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Taman Barito, Jakarta Selatan, hari ini.

Yuri merupakan adik kandung dari Budi Padukone, gitaris OM PMR yang lebih dulu meninggal pada Oktober 2020.

OM PMR sendiri adalah grup musik yang didirikan pada 1977. Sempat vakum, kelompok musik dangdut jenaka ini kembali aktif dalam beberapa tahun belakangan.

Baca Juga:
Innalillahi, Yuri PMR Meninggal Dunia karena Sakit Kanker

Load More