Matamata.com - Ayus Sabyan telah digugat cerai oleh istrinya, Eri Fitriyah alias Ririe Fairus ke Pengadilan Agama Jakarta Utara. Sempat bungkam, Ayus Sabyan baru-baru ini buka suara dan membuat video klarifikasi publik. Ia tak menampik kabar perselingkuhan dan mengaku khilaf.
Ayus juga menyampaikan permohonan maaf di hadapan publik kepada Ririe Fairus dan keluarga besar. Menanggapi hal itu, adik kandung Ririe, Tia mengaku sudah tak asing. Sebab menurut Tia, sejak awal ketahuan selingkuh, Ayus juga sudah meminta maaf pada keluarga.
"Ya, kalau misalnya permintaan maaf dari pihak Abang atau Ayus, memang selama ini sudah dibicarakan secara kekeluargaan gitu," kata Tia saat dihubungi, Selasa (23/2/2021).
Baca Juga:
Ayus Sabyan Khilaf Selingkuh, Begini Reaksi Istri
Menurut Tia, kakak iparnya itu pernah menyampaikan permintaan maaf langsung. Ayus disebut mengakui adanya perselingkuhan dengan Nissa Sabyan, sehingga memutuskan berpisah dengan istrinya. "Dan semua sudah diputuskan bersama-sama. Jadi, permohonan maaf sebelumnya juga sudah," ujar dia.
Meski masing-masing keluarga menginginkan Ayus Sabyan dan Ririe memperjuangkan dan mempertahankan rumah tangganya, mereka memilih berpisah. Keluarga besar pun sudah menyetujuinya.
"Jadi, memang sebelumnya Abang Ayus dan Kak Ririe memang sudah... hem..antara satu keluarga dengan keluarga lain, itu memang sudah dibicarakan. Dan mereka sudah mengambil keputusan bersama-sama, yaitu untuk berpisah," ujarnya.
Baca Juga:
Penyesalan Ayus Sabyan Dikomentari Adik Ririe, Udah Gak Asing?
Tia juga menyebut Ririe sudah terlanjur sakit hati karena dikhianati. Tapi dia tak tahu pasti apakah mereka ada kemungkinan untuk rujuk atau tidak.
"Namanya manusia pasti ada sakit hati, trauma. Kalau (rujuk) itu saya nggak tahu, urusan mereka berdua, saya sebagai adiknya juga nggak ikut campur masalah itu," katanya.
Berbeda dengan Ayus, Nissa Sabyan sejauh ini belum muncul dan berikan klarifikasi. Tapi sang ayah, Haji Komar, telah membantah bahwa putrinya punya hubungan spesial dengan Ayus.
Baca Juga:
Ibu Ayus Sabyan Dilarikan ke RS, Imbas Kabar Selingkuh dengan Nissa Sabyan?
Ayus Sabyan digugat cerai Ririe Fairus ke Pengadilan Agama Jakarta Utara pada 27 Januari 2021. Gugatannya cerai tersebut terdaftar dengan nomor perkara 301/Pdt.G/2021/Pengadilan Agama Jakarta Utara.
Sidang perdana telah digelar pada Rabu (17/2/2021). Ririe Fairus hadir, sementara Ayus Sabyan absen tanpa ada kabar.
Baca Juga:
Pakar Mikro Ekspresi Analisis Permintaan Maaf Ayus Sabyan, Ada yang Janggal
Berita Terkait
-
Foto Bocah Imut Berambut Keriting Diduga Anak Nissa Sabyan dari Ayus, Benarkah?
-
Nissa Sabyan Pamer Selfie Pakai Caption Begini, Kolom Komentar Malah Penuh Sebutan Pelakor
-
Biodata dan Agama Ayus Sabyan, Heboh Diduga Panggil Nissa Sabyan Yang
-
Beredar Detik-detik Ayus Manggil Nissa Sabyan dengan Sebutan Yank, Publik: Penyanyi Rohani Kelakuan Roh Halus
-
Aksi Ayus Sabyan Panggil Nissa dengan Sebutan 'Yang' Bikin Netizen Jijik: Jadi Cacat Ibadat Seumur Hidupnya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya