Matamata.com - Saat melakukan mediasi dengan Dokter Richard Lee atas kasus pencemaran nama baik, Kartika Putri mengajukan tiga syarat. Permintaan maaf yang redaksionalnya ditentukan oleh Kartika Putri adalah salah satu syarat yang harus dipenuhi.
"Minta maafnya dengan redaksional, bahwa saya bersalah. Saya mencari popularitas dari dia, saya (harus) mengakui itu semuanya, ya saya tidak bersedia," kata Dokter Richard Lee ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (22/4/2021).
Rupanya, istri Habib Usman Bin Yahya ini memiliki alasan melakukannya. Sebab permintaannya itu didasari dengan bukti yang dikantongi Kartika Putri.
Baca Juga:
Dokter Richard Lee Ogah Penuhi Syarat dari Kartika Putri, Mediasi Buntu!
"Sesuai fakta, ada video dan bukti di redaksi tersebut tidak mengada-ngada. Tapi, kalau memang dia nggak mau memenuhi ya nggak apa-apa. Itu kan hak pribadi," kata Kartika Putri di kesempatan yang sama.
Selain memiliki bukti, Kartika Putri ingin memberitahu cara minta maaf yang baik dan benar. Karena menurutnya, permintaan maaf yang pernah dilakukan Dokter Richard selama ini justru membuat masalah baru.
"Pada saat disomasi, permintaan maafnya justru malah mencemarkan nama baik saya. Jadi kami berpikir, jangan-jangan beliau nggak ngerti minta maaf dengan cara yang baik," kata artis 30 tahun ini.
Baca Juga:
Ditinggal Anak Sekolah di Yaman, Suami Kartika Putri sampai Diinfus
Diduga oleh Kartika Putri, tak ada orang yang memberitahu Dokter Richard perihal tata cara minta maaf. Sehingga Kartika Putri menuntunnya lewat permintaan maaf secara redaksional dalam kesempatan tersebut. "Sepertinya tidak ada yang memberikan masukan kepadanya. Sehingga kami menyarankan, begini lho caranya minta maaf," ucap Kartika Putri.
Perseteruan yang berlangsung sejak akhir 2020 sebenarnya ingin disudahi Kartika Putri. Begitu pula dengan Dokter Richard Lee. Sayang permintaan maaf yang dihendaki Kartika Putri tak bisa dikabulkan Dokter Richard Lee.
Maka, kasus atas laporan Kartika Putri terhadap Dokter Richard Lee di kasus pencemaran nama baik berlanjut."(perkembangan kasus) Kita tunggu saja penyidikan sesuai dengan proses berjalan. Kita hormati," kata Brian, paman sekaligus kuasa hukum Kartika Putri.
Baca Juga:
Suami Di-DM Cewek Muda Minta Jadi Istri ke-2, Kartika Putri Ngegas
Berita Terkait
-
Komentari Thariq Halilintar Sudah Haji 2 Bulan, Kartika Putri: Ya Tinggal Diingetin Aja
-
Klarifikasi Kartika Putri usai Dituding Sindir Raffi Ahmad dan Nagita Slavina: Eh Malah Difitnah
-
Diduga Sindir Raffi Ahmad Lewat Konten Eskalator saat Haji, Kartika Putri dan Suami Dikritik: Bukannya Bilangin Malah Ikut-ikutan
-
Kartika Putri Dikirimi Surat Pajak usai Pamer Tas Mewah, Salahkan Raffi Ahmad dan Irfan Hakim
-
Sudah 4 Bulan Berlalu, Kartika Putri Tunjukkan Bekas Keganasan Sindrom Stevens-Johnson di Wajahnya: Sejahat Itu Penyakit Ini
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas