Irwansyah, Zaskia Sungkar dan Baby Ukkasya (Instagram/@zaskiasungkar15)

Matamata.com - Keinginannya mengajak sang anak, Ukkasya Muhammad Syahki jalan-jalan ke mal akhirnya bisa diwujudkan oleh Irwansyah.  Suami Zaskia Sungkar itu mengungkap kebahagiaannya melalui Instagram pribadinya pada Senin (24/5/2021).

Di situ, dia membagikan foto saat menggendong Ukkasya Muhammad Syahki di mal. Dia bilang itu sudah keinginannya sejak lama. 

"Dulu kalau jalan-jalan suka bilang ke Zaskia, kalau kita punya anak nanti aku mau pake gendongan ah ajak anak kita jalan-jalan ke mall, ke luar negeri pasti lucu deh," tulis Irwansyah sebagai caption.

Baca Juga:
Asyik Main HP Ketimbang Urus Anak, Irwansyah Disindir Zaskia Sungkar

Unggahan Irwansyah [Instagram/@irwansyah_15]

Keinginan itu sekarang bisa terwujud membuat bintang film Heart itu sangat bersyukur. Dia juga berterima kasih pada teman-teman yang mendoakan mereka selama ini. 

"Masya Allah sekarang tercapai, seneng banget dan yang pasti bersyukur sama Allah atas semua yang dikasih ke kita. Dan terimakasih juga buat teman-teman yang udah support dan doain kita selama ini," tutup Irwansyah.

Unggahan itu langsung dibanjiri beragam komentar dari netizen tanpa menunggu lama. Ada sebagian yang melemparkan kritikan terhadap cara gendong Irwansyah. Kakak ipar Shireen Sungkar itu terlihat menggendong sang anak di bagian depan dalam potret terssebut.

Baca Juga:
5 Potret Hafiz Fatur Adik Irwansyah: Dulu Diduga Selingkuh, Kini Religius

Zaskia Sungkar dan Irwansyah bersama Baby Ukkasya (Instagram/@irwansyah_15)

"Assalamualikum mas Irwan, banyak maaf mas Irwan, setahu saya anak bayinya belum kuat," kata netizen. 

"Kalau udah empat bulan kali baru bisa gendong depan. Kalau di bawah itu emang boleh? Kan tulang baby belum keker banget," imbuh lainnya. 

"Belum waktunya kak, kasihan baby-nya," timpal yang lain. 

Baca Juga:
Raffi Ahmad Ungkap Harga Lift Rumah Baru, Irwansyah: Sombong!

"Belum waktunya dipakai itu. Kasihan kakinya. Waktu gendongan dipakai usia 6 bulan ke atas," tambah netizen. Bagaimana menurutmu?

Load More