Matamata.com - Afgansyah Reza menggelas pesta ulang tahun ke-32 yang dihadiri sejumlah sahabat dan rekan artis. Salah satu yang mencuri perhatian adalah sosok Rossa. Janda satu anak ini terus digandeng Afgan di sesi foto.
Lihat saja saat Afgansyah Reza mengunggah sejumlah foto momen ulang tahunnya. Tangan Rossa terus menempel di genggamannya. Belum lagi mereka pakai baju couple nih sepertinya.
"Y2K Bash! Millenium, 2000. Semua orang sudah dites ditempat ini," tulis Afgansyah Reza di kolom caption, Selasa (1/6/2021).
Afgan juga menegaskan acara itu berlangsung dengan mematuhi protokol kesehatan.
Dalam foto yang tampak di postingan Afgansyah Reza, ia bersama Rossa kompak mengenakan setelan jeans. Pelantun Tegar ini mengalungkan tangannya di lengan Afgan.
Tak hanya satu foto, lainnya, mereka kompak bergandengan tangan saat berpose dengan teman-teman lainnya.
Selain Rossa, hadir Bunga Citra Lestari, Aming, Nino RAN hingga Richard Kyle. Namun tentu saja hanya tangan Rossa yang digandeng Afgan.
Lantas dengan momen mesra ini, apakah menjadi isyarat Afgan dan Rossa go public? Sayang, hingga saat ini keduanya belum memberikan kejelasan.
Tapi satu yang pasti, netizen kompak mendoakan Rossa dan Afgan berakhir dipelaminan.
"Ya ampun, gumush banget yang couple'an bersama. Bisa ada lemnya," komentar netizen.
"Aah cute, kawal sampai halal," timpal netizen lain.
"Slide dua dan tiga, tangannya Afgan sama Rossa. Oh God, semoga berjodoh. Amin," ucap lainnya.
Kabar jalinan cinta Rossa dan Afgan memang telah lama berhembus. Namun keduanya, kompak membantah dan hubungan itu sekadar pertemanan.
Berita Terkait
-
Dikira Sudah Nikah, Momen Mesra Rossa dan Afgan Bikin Publik Geregetan
-
6 Potret Mesra Afgan dan Rossa: Keceplosan Bahas Rencana Pernikahan
-
Kocak! Lagi Makan Sepiring Berdua, Rossa dan Afgan Ditawarin Piring Baru
-
Afgan Ulang Tahun ke 32, Rossa Beri Ucapan Manis
-
Ditanya Soal Rencana Nikahi Rossa, Afgan Beri Jawaban Tegas
Terpopuler
-
Wamenhaj Coreat Enam Calon Petugas Haji karena Tak Jujur Soal Riwayat Penyakit
-
Prabowo Koreksi Desain IKN: Tambah Embung dan Perkuat Antisipasi Karhutla
-
Presiden Prabowo Melawat ke Inggris Pekan Depan, Bidik Kerja Sama Universitas Papan Atas
-
Denmark Peringatkan AS: Upaya Rebut Greenland Bisa Jadi Lonceng Kematian NATO
-
Menteri PKP Targetkan Pembangunan Ratusan Rusun Subsidi Sepanjang 2026
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season