Matamata.com - YouTuber Atta Halilintar ikut terlibat tren berbagi ikoy-ikoyan yang dicetuskan oleh Arief Muhammad. Namun, aksi tersebut sedikit dimodifikasi oleh suami Aurel Hermansyah ini.
Tidak seperti artis lain yang memberikan bantuan atas permintaan netizen, Atta Halilintar menyasar warga yang tidak mampu. Guna membagikan uang tunai, YouTuber 26 tahun itu mendatangi setiap rumah warga.
"Malam ini aku harus ke ATM dan keluarin semua duitnya untuk dibagi-bagi. Pokoknya kita tarik semaksimal mungkin ya," kata Atta Halilintar dikutip dari kanal YouTube nya, Jumat (8/6/2021).
Baca Juga:
Raul Lemos Beri Pesan ke Aurel Hermansyah - Atta Halilintar, Ini Reaksinya
Tidak diketahui berapa jumlah yang diambil Atta Halilintar. Namun yang pasti, tas kecilnya penuh dengan uang.
Atta Halilintar berbagi pandangan soal pro kontra PPKM. Ia memahami mereka yang ingin terbebas dari virus corona dengan mematuhi aturan pemerintah. Namun nyatanya, tidak semua orang bisa melakukan hal tersebut. Apalagi mereka yang pekerjaannya harus berada di luar rumah.
"Untuk kamu yang punya kelebihan rezeki, mungkin bisa bilang PPKM aja sebentar. Tapi buat mereka yang cari makannya di hari itu, ngeri bro," ujar Atta.
Baca Juga:
Digoda Millen Cyrus, Atta Halilintar: Aku sama Millen Muhrim kan Sayang?
Atta Halilintar lantas membawa segepok uang untuk dibagikan ke warga di sekitar rumahnya. Karena khawatir bisa menyebabkan kerumunan jika dilakukan siang hari, menantu Krisdayanti itu memilih melakukannya di jam malam. "Semakin jelek rumahnya, semakin banyak nominal yang kita kasih," terang menantu Krisdayanti tersebut.
Atta Halilintar mendatangi lebih dari 20 rumah. Ia mengetuk pintu sambil berkata, "Misi, bantuan PPKM." Zaenal Abidin yang mewakili warganya mengucapkan terima kasih kepada Atta Halilintar. Doa pun mengalir dari ketua RT di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan tersebut.
"Terima kasih kepada bang Atta Halilintar yang sudah memberikan bantuan kepada kami. Ini sangat berharga dan sangat membantu warga kami. Mudah-mudahan rizkinya tambah banyak dan selalu dijaga sama Allah," kata Zaenal Abidin.
Baca Juga:
Sebut Atta Halilintar Cocok Jadi Anggota DPR, Ini Alasan Krisdayanti
Bahwa gerakan ini juga bisa dilanjutkan orang lain adalah harapan Atta Halilintar. Karena akan banyak pula masyarakat yang dibantu bila semakin banyak yang terlibat.
"Semoga, apa yang kami lakukan hari ini bisa menjadi gerakan, orang disiplin di rumah, dibantu untuk mereka bisa membeli beras, gula, garam, untuk perut mereka aman," kata Atta Halilintar.
"Ketika gerakan ini berjalan, dari satu orang bisa bantu 10 orang, aku yakin kalau 50 juta orang punya rezeki, semua bisa terbantu, insya Allah," imbuhnya mengakhiri.
Baca Juga:
Rizky Billar Cium Lesti Kejora, Atta Halilintar Jawab Isu Mobil Terbakar
Berita Terkait
-
Ancam Culik Wartawan, Bodyguard Atta Halilintar Dilaporkan ke Polisi
-
Gen Halilintar Telat Datang di Tedhak Siten Azura, Ekspresi Aurel Dikasihani: Dalam Hati Pasti Sakit Banget
-
Tompi Meradang ke Tim Atta Halilintar usai Jadi Korban Konten Pamer, Singgung soal Makhluk Bodoh
-
Atta Kicep usai Tahu Mamah Dedeh Sudah Haji 33 Kali, Thariq Halilintar Auto Disentil: Malu Gak Tuh?
-
Ashanty Disebut Curi 'Posisi' Aurel Hermansyah di Tedhak Siten Azura, Netizen Kesal: Please Deh Ngalah Bentar
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar
-
Aurel Hermansyah Hadiri Lamaran Thariq dan Aaliyah, Auranya Mahal Kayak Ibu Pejabat