Matamata.com - Selebgram Larissa Chou ternyata pernah melontarkan kekagumannya pada kecantikan Henny Rahman yang kini menjadi istri dari mantan suaminya, Alvin Faiz. Hanya saja pujian itu diungkapkan jauh sebelum sang mantan menikahi Henny.
Ini terlihat pada saat Henny Rahman pada Januari lalu unggah fotonya di Instagram. Dia rupanya tengah mempromosikan salah satu brand milik Larissa.
"Kondangan. Makin lengkap pake heels dari @kyungmishoes punyanya @larissachou cantik bangettt! Sukses terus yaa ci," tulis Henny Rahman di caption.
Foto Henny Rahman memantik komentar netizen termasuk Larissa si pemilik brand tersebut. Ibu satu anak ini memuji paras cantik Henny.
"Masya Allah cantik banget. Thankyou kak," komentar Larissa Chou.
Belakangan warganet lagi dibuat heboh atas pernikahan Alvin Faiz dengan Henny Mona. Mereka dianggap terlalu cepat menikah.
Ya, pernikahan itu dilangsungkan dua bulan setelah Alvin Faiz resmi bercerai dari Larissa. Gosip miring pun menyebut mereka sebenarnya sudah dekat sebelum Alvin menduda.
Satu hal lagi yang bikin heboh, Henny adalah mantan istri dari sahabat Alvin, Zikri Daulay. Spekulasi muncul kalau Alvin menikung sahabatnya sendiri.
Baik Alvin maupun Henny sudah angkat bicara soal rumor yang berkembang. Mereka memastikan dekat saat masing-masing sudah sendiri.
Sementara, Larissa sudah mengucapkan selamat atas pernikahan Alvin Faiz. Ibu satu anak itu mendoakan agar mereka bahagia.
Senada dengan Larissa Chou, Zikri juga melakukan hal serupa. Sebagai mantan, dia berharap agar Henny bahagia bersama sahabatnya itu.
Berita Terkait
-
Kabar Bahagia: Larissa Chou Hamil Anak Perempuan
-
Larissa Chou Rayakan dengan Suami Baru, Ini 11 Gaya Keluarga Artis Rayakan Imlek 2024
-
Cantik Berhijab, Larissa Chou Rayakan Imlek Perdana Bareng Ikram Rosadi
-
9 Potret Harmonis Larissa Chou dan Ikram Rosadi, Bahagia Jalani Kehamilan
-
Larissa Chou Sebut Teuku Ryan Bermulut Banci Gara-gara Mau Buka Aib Ria Ricis
Terpopuler
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
-
Menhan Sjafrie Kunjungi Pakistan, Bahas Kerja Sama Pendidikan Militer dan Forum JDCC
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season