Matamata.com - Putra pasangan Irish Bella dan Ammar Zoni, Air Rumi Akbar sudah dikontrak empat brand sejak usia 1 tahun. Penandatanganan kontrak kerja dilakukan setelah ulang tahun anaknya yang pertama pada 18 September 2021 lalu.
"Sekarang semakin pintar jalan semakin lancar, aduh aktif banget. Dan memang sudah bekerja sama dengan beberapa brand waktu ulang tahunnya. Kami tanda tangan dengan empat brand," kata Irish Bella bersama Ammar Zoni, saat ditemui di kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat (29/10/2021).
Walau sudah dikontrak, Irish Bella mengaku tetap mengawasi putranya saat syuting. Ia pun tak akan memaksakan baby Air Rumi, terutama ketika kondisi putranya sedang tidak baik.
"Tapi tetap pengawasanku, bahwa memang umur satu tahun ini sudah bekerja tapi ada batasannya. Nggak yang membuat lelah atau apa. Benar-benar menyesuaikan Air-nya," ujar Irish Bella.
Walau masih masih 13 bulan, Air dipastikan tidak kesulitan saat sedang menjalani syuting.
"Senang-senang aja, karena dari kecil sering ngevlog gitu. Jadi sudah terbiasa di depan kamera begitu kemarin iklan ada beberapa brand dia usah natural aja gitu," imbuh Irish Bella.
Bahkan Air juga terlihat sangat nyaman ketika diminta untuk bergaya dan tertawa di depan kamera.
"Suruh ngerangkak ketawa pintar banget. Karena mungkin sudah terbuat di depan kamera ya," tutur bintang film Me VS Mam ini.
Berita Terkait
-
OTW Janda, Irish Bella Dapat Kejutan Romantis Dari Sang Putra Di Hari Ibu
-
10 Momen Baby Air Anak Irish Bella Nangis Diganggu Anjing, Bikin Gemas!
-
9 Potret Air Rumi Anak Irish Bella, Bakal Jadi Abang di Usia 2 Tahun
-
7 Potret Irish Bella Momong Anak, Bakal Segera Punya Anak Kedua
-
8 Anak Seleb yang Namanya Diambil dari Gabungan Nama Orangtua
Terpopuler
-
Puan Maharani Tegaskan APBN 2026 Bukan Sekadar Angka: Fokus Lapangan Kerja dan Daya Beli
-
Tak Gentar Hadapi Fans Garuda, John Herdman: Tekanan adalah Anugerah, Bukan Kutukan
-
Lebih Pilih Garuda daripada Jamaika, John Herdman: Indonesia Punya Visi dan Suporter Luar Biasa!
-
Spesifikasi Kapal Induk Giuseppe Garibaldi yang Akan Diakuisisi TNI AL dari Italia
-
Menhan Sjafrie Kunjungi Pakistan, Bahas Kerja Sama Pendidikan Militer dan Forum JDCC
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season