Rachel Vennya (MataMata.com/Alfian Winanto)

Matamata.com - Terkait kasus kabur dari karantina, selebgram Rachel Vennya ditetapkan sebagai tersangka. Ia terancam hukuman 1 tahun penjara.

Kendati demikian, mantan istri Niko Al Hakim itu tak ditahan oleh polisi. Alasannya karena ancaman penjara hanya 1 tahun.

Rachel Vennya. (Instagram/rachelvennya)

Hal tersebut pun membuat netizen jengkel. Netizen geram saat akun IG @/playitsafebaby mengunggah kabar Rachel yang tak ditahan. 

Baca Juga:
Rachel Vennya Minta Maaf Lagi, Komentar Rossa Disorot

"Pake baju oren dong harusnya. Yang nyolong makanan aja sampe dipenjara kok," tulis netizen. "Diiih gedeg juga nih bisa-bisanya ga dipenjara. Iya-iya 'uangku mampu ya'," sentil yang lain.

Selebgram Rachel Vennya usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (1/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Maaf guys buna uangnya mampu, kita rakyat kecil minggir dulu," timpal netizen.

Sementara itu seiring dengan ditetapkannya status tersangka, Rachel kembali mengaktifkan akun IG-nya. Atas perbuatannya yang sudah membuat publik geram, dia menulis permintaan maaf. 

Baca Juga:
Rossa dan Arief Muhammad Diprotes Usai Beri Support Rachel Vennya

Selebgram Rachel Vennya usai menjalani pemeriksaan di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (1/11/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]

"Aku ingin memohon maaf dengan tulus untuk semua kesalahanku yang membuat teman-teman marah dan sangat kecewa. Aku siap mengikuti dan menjalani konsekuensi hukum dari kesalahan yang aku perbuat," tulis Rachel.

"Aku tidak akan mengulangi kesalahan yang sama. Terima kasih buat teman-teman yang sudah memberikan kritik dan saran yang membangun buatku. Saran dari teman-teman sangat berarti agar aku bisa menjadi lebih baik lagi," imbuhnya.

"Aku sadar kesalahanku sulit dimaafkan. Aku pun menyadari tulisan ini tidak bisa sepenuhnya diterima di hati teman-teman. Tapi sekali lagi dari hatiku paling dalam aku minta maaf, minta maaf, minta maaf," tutup Rachel Vennya. 

Baca Juga:
Diadu Domba sama Cinta Laura, Nikita Mirzani: Pengalihan Isu Rachel Vennya?

Load More