Matamata.com - Kemiripan nama artis Indonesia ini kadang membuat publik salah kaprah hingga kebingungan tentang artis mana yang sedang dibicarakan. Hal ini misalnya dialami oleh adik Olla Ramlan yaitu Cynthia Nabila Ramlan, atau biasa disapa Cynthia Ramlan.
Namanya mendadak ramai diperbincangkan pada Oktober lalu karena kabar pernikahan model bernama Chintya Ramlan. Kemiripan nama yang hampir 100 persen itu membuat potret Cynthia Ramlan, adik Olla Ramlan dicatut dalam berita pernikahan model Chintya Ramlan. Cynthia Ramlan sampai harus membuat klarifikasi bahwa mereka adalah dua orang berbeda.
Selain Cynthia Ramlan, ada sejumlah artis Indonesia yang punya kemiripan nama. Penasaran ada siapa saja? Coba simak daftarnya yang sudah Matamata.com himpun berikut ini yuk!
Baca Juga:
10 Potret Masa Kecil Sandra Dewi, Fix Mirip Raphael Moeis?
1. Cynthia Ramlan dan Chintya Ramlan
Adik Olla Ramlan, Cynthia Ramlan harus membuat klarifikasi karena fotonya dipakai untuk pemberitaan pernikahan model Chintya Ramlan. Mantan istri Vicky Nitinegoro ini menegaskan bahwa mereka adalah dua orang berbeda.
Chintya Ramlan sendiri adalah model yang pernah jadi figuran dalam sinetron Ikatan Cinta. Model Chintya Ramlan sendiri memiliki nama asli Ranti Lilie Pratiwi. Karena hal ini Cynthia Ramlan merasa dirugikan, sebab ia sudah menikah dan pemberitaan itu cukup mengganggu dirinya. Emang mirip banget sih nama panggung Ranti Lilie Pratiwi dengan Cynthia Ramlan.
Baca Juga:
7 Artis Beda Agama dengan Sahabatnya, Dewi Sandra - Bertrand Antolin Kompak
2. Arie Wibowo dan Ari Wibowo
Masih ingat dengan lagu lawas Singkong dan Keju atau Madu dan Racun? Lagu lawas yang populer itu dinyanyikan oleh penyanyi senior Arie Wibowo. Ia adalah penyanyi yang sangat populer di era 1980-an. Arie Wibowo meninggal pada 14 April 2011 silam.
Nah ternyata nama Arie Wibowo ini sangat mirip dengan pesinetron Ari Wibowo. Bahkan Ari Wibowo juga pernah terjun ke dunia tarik suara dan bergabung dalam grup Cool Colors bersama Surya Saputra dan beberapa rekannya yang lain. Kira-kira pernah ada yang keliru masang foto seperti kasus Cynthia Ramlan nggak ya?
Baca Juga:
7 Nama Artis Indonesia yang Sering Salah Ditulis
3. Dewi Sandra dan Sandra Dewi
Nama dua artis cantik ini sangat mirip hanya dibalik saja. Bahkan cara pengucapan dua kata dalam nama mereka juga sama. Dewi Sandra adalah artis dan penyanyi yang sudah lama malang melintang di dunia hiburan. Kariernya sudah dimulai sejak tahun 1990. Dewi Sandra adalah mantan istri Surya Saputra dan Glenn Fredly. Setelah dua kali menjada, Dewi Sandra akhirnya memutuskan berhijrah dan mantap berhijab. Kini ia bahagia dengan suaminya Agus Rahman.
Sandra Dewi sendiri juga seorang artis sinetron dan bintang iklan yang jadi brand ambassador beberapa merek terkenal. Kini ia sudah jarang tampil di layar kaca, terutama sejak menikah dengan Harvey Moeis pada 2016 lalu.
4. Dwi Andhika dan Arie Dwi Andhika
Dwi Andhika adalah aktor sekaligus presenter yang memulai kariernya sebagai pemandu acara fenomenal Planet Remaja pada tahun 2000-an. Kariernya kian mantap usai membintangi film Me VS High Heels (2005) bersama Ayushita.
Nama Dwi Andhika ternyata memiliki kemiripan dengan juniornya di dunia akting Arie Dwi Andhika. Arie Dwi Andhika merupakan bintang sinetron dan FTV. Ia adalah suami dari artis Ardina Rasti, keduanya menikah pada 2018 silam.
5. Indra Lesmana dan Indra Lesmana Bruggman
Indra Lesmana adalah musisi kondang tanah air sekaligus ayah dari penyanyi muda berbakat Eva Celia. Karier Indra Lesmana sudah dimulai sejak usianya masih 10 tahun, tepatnya di tahun 1976.
Namanya ternyata mirip dengan nama pesinetron Indra Lesmana Bruggman. Walau pemeran sinetron Jinny Oh Jinny ini lebih sering menyingkat namanya menjadi Indra L. Bruggman. Mungkin nggak sih Indra L. Bruggman sengaja menyingkat namanya agar orang-orang tidak keliru mengenalinya?
6. Beniqno dan Beniqno Aquino
Kalau yang satu, kemiripan namanya dengan bukan sembarang orang lho. Yap, penyanyi dangdut Beniqno ini punya nama yang mirip sama presiden Filipina Benigno Aquino. Bahkan nama lengkap pedangdut asal Padang ini memang sangat mirip dengan sosok Presiden Filipina tersebut. Ya, nama pria kelahiran 11 November 1974 ini adalah Beniqno Muhammad Aquino.
Sedangkan politikus Benigno Aquino menjabat sebagai presiden Filipina pada 2010 silam.
Itulah 6 artis Indonesia yang punya kemiripan nama. Kemiripan nama bisa jadi menyusahkan jika yang terjadi seperti apa yang dialami oleh Cynthia Ramlan. Meski begitu, pastinya manusia tidak bisa mengatur pemilihan nama bagi orang lain. Sebab itu menjadi hak masing-masing orang, kecuali nama tersebut sudah dipatenkan dalam HAKI. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Sandra Dewi Dikabarkan Jadi Tersangka, Pengacara: Saya Tegaskan Itu Fitnah
-
Sandra Dewi Sewakan Rumahnya dengan Harga Wow, Netizen Sentil soal Tapera
-
Ini Alasan Pengacara Yakin Sandra Dewi Tak Bakal Jadi Tersangka Korupsi Seperti Harvey Moeis
-
Sandra Dewi Tegaskan Apartemen Dibeli Sebelum Menikah dengan Harvey Moeis, Ini Perjanjian Pra Nikahnya
-
Miliki Aset Banyak, Sandra Dewi Kemungkinan jadi Tersangka Korupsi, Ini Kata Kejagung
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas