Irma Joanita | MataMata.com
Melanie Subono. (Instagram/melaniesubono)

Matamata.com - Melanie Subono baru-baru ini melakukan USG pasca operasi angkat rahim. Momen yang satu Melanie Subono bagikan lewat akun Instagram pribadinya, @melanie_subono.

Seperti yang diketahui, Melanie Subono mengidap penyakit tumor sejak dirinya masih duduk di bangku SMA. Di akhir tahun 2021 ini,  ia pun harus angkat rahim karena tumornya makin menjadi.

Melanie Subono. (Youtube/MelaneyRicardo)

Melanie Subono pun mencurahkan isi hati saat lihat USG miliknya. Meski tak punya rahim, menurutnya ia tetaplah seorang wanita dan seorang ibu.

Baca Juga:
CEK FAKTA: Melanie Subono Dikabarkan Meninggal Dunia, Ini Penjelasannya

"Yaaas Gue SEORANG IBU!!! PEREMPUAN SEUTUHnya yang berdiri BANGGA. Walaupun secara psikis masih butuh waktu menyerap ini," ujarnya membuka caption.

Melanie Subono membandingkan USG miliknya dengan para wanita pada umumnya. Ia menyebut jika USG miliknya kosong.

"Scroll TL mentemen, memang sedih. Orang mah biasanya pada posting ginian ada dedek nya , kepalanya, jarinya… Minimal ada rahim ato minimal otot apalah dikit. Minimal kalau cuma operasi angkat rahim tuh ada sisa saluran, ada Tube," ujar Melanie Subono lagi.

Baca Juga:
Tak Bisa Beri Keturunan, Melanie Subono Relakan Sang Kekasih Pergi

Melanie Subono. (Instagram/@melanie_subono)

Cucu Presiden BJ Habibie ini menyebut jika dirinya sudah melakukan operasi besar kecil capai 9 hingga 10 kali. Ia pernah dibilang gendut atau apapun dan hanya cuek.

Melanie mengaku tak bisa masak dan dandan sepanjang hidupnya. Namun, menurutnya ia tetap menjadi seorang wanita tulen dan ibu.

"Dan oh gue nggak bisa masak. Oh dandan pun gue nggak bisa. So kesimpulannya? GUE SEORANG WANITA TULEN yang BANGGA.Gue seorang IBU buat 19 anak Bulu dirumah @melanieskiddos dan ribuan anak di jalan di @rumahharapanmelanie. I AM a MOTHER! Begitu juga kalian yang ada diluar sana," pungkas Melanie Subono.

Baca Juga:
Tulis Surat Wasiat sebelum Operasi Tumor, Ini Alasan Melanie Subono

Melanie Subono (MataMata.com/Alfian Winanto)

Wah, Melanie Subono kuat banget ya menjalani hidup meski tanpa rahim. Sosoknya penuh dengan aura positif yang memberikan semangat buat wanita lainnya. Gimana pendapatmu?

Load More