Matamata.com - Raffi Ahmad kembali menjadi perbincangan karena sikapnya yang dermawan. Kali ini, Raffi Ahmad menghadiahkan program bayi tabung untuk manajer Nagita Slavina yang bernama Loedfi Achmad.
Aksi mulia itu terungkap dalam podcast YouTube Rans Entertainment yang tayang pada Senin (10/1/2022). Pada kesempatan itu, Raffi mengajak Lutfi untuk berbincang mengenai banyak hal.
Dari sekian topik yang dibahas, Raffi Ahmad sempat menyinggung kehidupan pribadi Loedfi. Pria berusia 40 tahun itu rupanya sudah 12 tahun menikah tapi belum dikaruniai momongan.
Baca Juga:
8 Momen Akikah Anak Kesha Ratuliu, Wajah Putranya Jadi Sorotan saat Dicukur
"Udah berapa tahun pernikahan?" tanya Raffi Ahmad melansir tayangan YouTube Rans Entertainment, Senin (10/1/2022).
"Dua belas (tahun)," jawab Loedfi membuat Raffi Ahmad kaget.
Loedfi lantas menjelaskan bahwa dirinya menikah di umur yang relatif muda, yakni 28 tahun. Namun sampai sekarang, ia dan sang istri belum berkesempatan untuk dititipi buah hati.
Baca Juga:
Penuhi Panggilan Kemensos, Marissya Icha Ungkap Kekecewaan
"Dua belas tahu pernikahan, panjang juga ya. Gila. Anak (sudah punya)?" tanya Raffi Ahmad mengulik.
"Belum," ujar Loedfi singkat.
Mendengar jawaban karyawannya ini, Raffi Ahmad pun merasa tersentuh. Alhasil presenter berdarah Sunda itu langsung memberikan hadiah berupa program bayi tabung untuk Loedfi.
Baca Juga:
Angel Karamoy Girang Dengar Bunyi Token Listrik Mau Habis: Lebay ah!
"Bayi tabung mau coba lagi?" tanya Raffi Ahmad langsung disambut antusias oleh Loedfi. "Ya udah kalau gitu, gue bayarin," timpal Raffi lagi.
Momen Raffi Ahmad menjanjikan program bayi tabung kepada karyawannya menjadi bahasan usai dibagikan ulang oleh akun TikTok @lookaatme.id. Netizen ramai mengomentari cara Raffi Ahmad dalam bersedekah.
"Masya Allah sedekahnya brutal. Makanya rejekinya ugal-ugalan," komentar netizen. "Gimana rezekinya mau putus kalau sedekahnya aja gak pake mikir. Wajar aja rodanya gak muter, orang keganjel sedekah," imbuh lainnya.
Baca Juga:
15 Potret Kamar Rafathar dan Rayyanza di Rumah Baru, Elegan dan Minimalis
"Yang tanya amalan Raffi apa sih kok rezekinya ngalir banget, ini salah satunya. Doa dari orang lain yang ia bantu," tutur netizen. "Merinding, baik banget Aa. Gak salah mengidolakan orang baik kayak Aa," ujar yang lain.
Dalam podcast yang sama, Loedfi Achmad mengaku sudah menghabiskan sekitar Rp200 juta untuk dua kali mencoba program bayi tabung demi mendapat momongan. Namun usahanya belum berhasil.
Berita Terkait
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Wow! Momen HUT Rayyanza yang ke-3, Nagita Slavina Hadiahi sang Putra Playground di Bintaro Xchange Mall 2
-
Gelar Jajarans 'Around The World', Nagita Slavina Suka Kuliner Ala Korea
-
Raffi Ahmad Raih Penghargaan 'Presenter Paling Ngetop': Terima Kasih Buat Nagita Slavina
-
Rayakan HUT Pernikahan ke-10, Raffi Ahmad Ingin Tambah Momongan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya