Nur Khotimah | MataMata.com
Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)

Matamata.com - Nagita Slavina sering menjadi sorotan di media sosial karena ketahuan memakai barang sepele dengan harga yang mahal. Salah satunya adalah handuk mandi.

Terungkap bahwa Nagita Slavina memakai handuk dari rumah mode mewah asal Italia, Missoni. Tentu saja handuk Nagita Slavina itu dibanderol dengan harga yang tidak main-main.

Nagita Slavina. (Instagram/@raffinagita1717)

Handuk Nagita awalnya terlihat di salah satu video YouTube RANS Entertainment. Istri Raffi Ahmad itu meletakkan handuknya di atas kasur kamar tidur.

Baca Juga:
Gilang Juragan 99 Terus 'Dikuliti', Kini Diduga Beli Akun Instagram buat Perusahaan

Bermodal cuplikan vlog tersebut, akun Instagram @fashion_nagitaslavina menelusuri detail handuk Nagita Slavina yang ternyata mahal. Handuk berbahan katun itu dijual dengan harga Rp2,2 juta.

Sontak, fakta ini langsung menarik perhatian netizen. Mereka syok ketika tahu harga handuk ibu dua anak itu mencapai angka lebih dari Rp2 juta. Beragam komentar pun diberikan oleh netizen.

Harga handuk Nagita Slavina bikin syok. (Instagram/@fashion_nagitaslavina)

"Hanya handukkkk cuyyyyy, gua anduk 400 ribu aja ngerasa HORANG KAYA, itu pun hadiah kawinan," ujar netizen. "Apakah handuk ini bikin harimu berwarna mama gigi?" celetuk yang lain. "Harga handuk aja bikin merinding," tutur lainnya.

Baca Juga:
7 Seleb Mengaku Pernah Dilecehkan, Widy Vierratale Sentil Oknum Berpangkat

"Jadi gua kerja sebulan cuma bisa buat beli handuk doang bestie," kata yang lain. "Bekasannya gak dibikin keset bestie, tapi dibikin rok," komentar lainnya. "Ampun dah handuk doang 2 juta, entar kalo udah rusak, dipakein keset gak ya," celetuk lainnya.

Nagita Slavina di acara ultah adik, Gavrel. (Instagram/@rieta_amilia)

Sementara itu, website resmi Missoni menuliskan handuk buatan mereka dikemas dalam tas Missoni Home. Ini merupakan cabang usaha merek Missoni yang khusus menyediakan home decor.

Sama seperti produk fesyen Missoni, koleksi Missoni Home juga dirancang oleh Rosita Missoni selaku salah satu founder rumah mode kenamaan itu.

Baca Juga:
5 Ulah Indra Kenz yang Ngeselin: Dulu Hobi Pamer Kekayaan, Kini Jadi Tahanan

Load More