Nur Khotimah Yuliani | MataMata.com
Pemakaman jenazah Dorce Gamalama. [MataMata.com/Alfian Winanto]

Matamata.com - Keluarga dan anak angkat Dorce Gamalama sedang berseteru soal warisan. Belakangan pihak keluarga mengusik uang sumbangan yang diterima Dorce Gamalama selama hidupnya.

Kakak kandung Dorce, Elita, terang-terangan menyoal uang tersebut lewat kuasa hukumnya. Pihak keluarga keberatan kalau uang tersebut dikelola oleh anak angkat Dorce.

Dorce Gamalama dan Presiden Jokowi. (YouTube/Jakartanicus)

Hal itu dipermasalahkan lantaran banyak rekan-rekan Dorce yang memberikan bantuan sumbangan. Belum diungkap total duit sumbangan tersebut, anak-anak angkat Dorce sudah memakainya, termasuk pelunasan utang-utang almarhumah.

Baca Juga:
Banyak Korbannya, Kunto Aji Wanti-Wanti soal Penipuan Tiket Konser Justin Bieber

"Mereka (anak-anak angkat) bilang bahwasanya mereka sudah melunasi utang-utang mendiang, jadi timbul pertanyaan kita," ujar kuasa hukum Elita, Husni Thamrin di kawasan Jakarta Pusat, Selasa (29/3/2022).

Proses pemakaman jenazah Dorce Gamalama dengan protokol Covid-19. [MataMata.com/Alfian Winanto]

Husni mengatakan kliennya ingin anak-anak Dorce Gamalama terbuka soal pemasukan dan pengeluaran, Mereka menantang pihak anak angkat untuk melakukan audit.

"Coba dong diaudit dulu, berapa total orang menyumbang, berapa total untuk dikembalikan utang," ujarnya.

Baca Juga:
Gita Sinaga Nyaris Jadi Ateis Cuma karena Baca Buku, Sadar Lagi gegara Alami Momen Dramatis

Lagipula, Husni melanjutkan, pihak yang paling tepat untuk membayarkan utang-utang almarhumah adalah keluarga kandung. Dia menilai anak angkat tak berhak melakukan semua itu.

Dorce Gamalama. (Instagram/@dg_kcp)

"Harus diingat yang berhak melakukan pembayaran dan pelunasan utang itu bukan mereka, tapi keluarganya," kata Husni.

"Keluarga wanti-wanti sama saya apabila ada temuan kejanggalan minta dilaporkan," tegasnya lagi.

Baca Juga:
Usil Banget! Raffi Ahmad Terang-terangan Ledek Juragan 99 yang Lagi Banyak Masalah

Urusan wasiat dan warisan Dorce Gamalama menjadi polemik dari keluarga kandung dan anak-anak angkatnya. Hal ini bermula dari wasiat dari Dorce tak kunjung dibuka setelah lewat dari 40 hari kepergian almarhum hingga merembet ke utang piutang.

Load More