Jerome Polin ajak Waseda Boys ke Papua (instagram.com)

Matamata.com - Jerome Polin akhir-akhir ramai dikritik netizen gegara bikin konten bareng Alshad Ahmad. Alshad yang dikecam gegara memelihara hewan liar di rumahnya membuat Jerome ikut terseret.

Konten-konten Jerome pun akhirnya dinilai tak lagi mengedukasi. Lewat Instagramnya, pria asal Surabaya itu mengklarifikasi.

Alih-alih mengedukasi soal satwa liar, tapi Jerome justru menjelaskan konten-kontennya yang kini tak hanya berisi konten edukasi tapi juga konten hiburan.

Baca Juga:
10 Potret Terbaru Nassar yang Dibilang Makin Kurus, Langsing Tambah Cakep!

Jerome Polin jadi guru Matemarika di Papua. (instagram.com)

Ogah menanggapi hujatan publik lebih jauh, Jerome memilih fokus jadi guru Matematika di pedalaman Papua. Ia mengajar anak-anak SD dan berdandan layaknya seorang guru.

Lewat Instagram Story, Jerome nampak mengenakan kemeja batik saat mengajar. Ia benar-benar mirip seperti seorang guru.

"Salah satu rasa seneng tuh kalo kita ngajarin sesuatu dan orang-orangnya ngerti! Seneng parahhh," tulis Jerome.

Baca Juga:
9 Potret Ayu Azhari dan Putri Bulenya Berhijab, Sederhana tapi Memikat

Jerome saat ini sedang melakukan perjalanannya di Papua bersama kawan-kawannya dari Jepang yang dijuluki Waseda Boys. Tak hanya mengajar, mereka juga akrab dengan penduduk lokal.

Bahkan Jerome juga menyempatkan diri untuk melihat rumah adat suku Dani yakni Honai. Jerome dan Waseda Boys ikut berjoget ketika disambut oleh masyarakat adat.

Tak ada kecanggungan ketika Jerome berbaur dengan masyarakat adat. Ia justru gembira bisa ikut berjoget.

Baca Juga:
Rina Nose Akui Idap OCD, Sampai Jadi Salah Satu Pemicu Cerai dengan Mantan Suami

Load More