Matamata.com - Wulan Guritno makin sering memamerkan hubungannya dengan sang kekasih di hadapan publik. Meski usianya terpaut cukup jauh, namun keduanya tampak semakin kompak.
Baru-baru ini pasangan kekasih tersebut bahkan tertangkap sedang asik joget koplo. Nonton konser Ndarboy Genk, Wulan Guritno dan pacar brondongnya tampak begitu menikmati konser dan tak malu joget di antara para penonton.
Tak gengsi, begini gaya Wulan Guritno dan Sabda Ahessa saat joget koplo di Konser Ndarboy Genk. Seperti apa keseruannya? Yuk intip potretnya.
1. Santai
Wulan Guritno dan Sabda Ahessa menghadiri konser penyanyi jawa koplo, Ndarboy Genk. Pasangan beda usia tersebut tampak datang mengenakan baju santai, yaitu kaos pendek berwarna senada.
2. Kompak
Keduanya tampak begitu kompak menikmati aksi panggung Ndarboy Genk. Wulan pun tidak gengsi dan ikut berdendang mengikuti irama lagu. Sampai-sampai ibu tiga anak ini pakai baju kembaran bertuliskan Ndarboy Genk dengan kekasihnya, kurang kompak apalagi coba.
3. Joget asik
Wanita berusia 42 tahun tersebut kedapatan sedang asik joget koplo bersama sang pacar. Keduanya pun tampak begitu enjoy sepanjang konser berlangsung. Hal ini terlihat dari unggahan Wulan Guritno yang dibagikan lewat Instagram pribadinya.
4. Anti gengsi
Di tengah ratusan penonton, pasangan kekasih itupun terlihat tidak gengsi sama sekali joget koplo. Wulan Guritno bahkan tersenyum lebar disamping sang kekasih sambil asik goyang ala sobat ambyar.
5. Naik ke atas panggung
Menyadari ada Wulan Guritno dan Sabda Ahessa diantara penonton, Ndarboy Genk pun mengajak keduanya naik panggung. Pasangan yang sedang dimabuk cinta itupun unjuk kebolehan berjoget di atas panggung bersama dengan sang penyanyi.
6. Pamer kemesraan
Wulan pun tampak menunjukkan momen kemesraan bersama sang kekasih. Tanpa malu-malu, aktris keturunan Jawa-Inggris ini memamerkan skinship di konser hingga jadi pusat perhatian. Bikin penonton konser pada salfok nih.
7. Romantis abis
Pasangan yang belum lama go public ini terlihat begitu romantis meski berada di tengah kerumunan penonton. Momen kebersamaan pasangan inipun tak luput dari sorotan warganet. Banyak yang memuji Wulan makin awet muda karena aksinya.
Nah, itu dia beberapa gaya Wulan Guritno dan Sabda Ahessa joget koplo yang bikin hati para jomblo makin ambyar.
Berita Terkait
-
Heboh Rumor Asmara Ariel NOAH dan Wulan Guritno, Begini Pengakuan Jujur Sang Aktris
-
Wulan Guritno Tanggapi Rumor Kedekatan dengan Ariel NOAH: Ingin Fokus Berkarya
-
Soal Asmara Beda Ekonomi, Sahila Hisyam Teringat Kisah Cinta Masa Sekolah
-
Sahila Hisyam Ngaku Diteror Pesugihan Danyang 'Mahar Tukar Nyawa'
-
Selamat! Film Bangsal Isolasi yang Dibintangi Wulan Guritno Raih Penghargaan 'Asean Film Festival 2024'
Terpopuler
-
6 Cara Biar Urusan Pengajuan Pinjaman Cepat Beres, Siapkan Ini Sebelum Chat CS!
-
Eks Menpora Dito Ariotedjo Penuhi Panggilan KPK Terkait Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Modernisasi Armada, BRIN Adopsi Teknologi Kapal OceanX untuk Riset Maritim Indonesia
-
Bulog Lipat Gandakan Stok Pangan di Sumbagut 3 Kali Lipat Jelang Ramadhan 2026
-
Ultraverse Festival 2026: Konser "Connected Music" Jakarta-Surabaya-Bali Berkat XL Ultra 5G+
Terkini
-
Bandit Tayang Perdana di JAFF 2025: Drama Aksi tentang Pelarian & Balas Dendam
-
Bukan Sekadar Nostalgia: Ini 3 Alasan Setting Film 'Rangga & Cinta' Tetap di Tahun 2000-an
-
LAKON Indonesia Membawa Warisan dan Inovasi ke Panggung Utama Osaka World Expo
-
Siapa Rachquel Nesia? Aktris Muda yang Baru Resmi Menikah dengan Kevin Royano
-
Tak Perlu Bingung, Ini 5 Tips Mengunjungi Universal Studio Japan Saat Peak Season