Ade Wismoyo | MataMata.com
Mitha The Virgin dan Citra Anidya

Matamata.com - Nama Mitha The Virgin ikut terseret di tengah perseteruan Pesulap Merah dan Gus Samsudin yang sedang jadi perbincangan hangat. Ini karena penampilan Pesulap Merah yang mengingatkan banyak orang dengan penyanyi tersebut.

Pesulap Merah baru-baru ini membongkar ilmu Kulhugeni yang menjadi kemampuan Gus Samsudin. Ilmu tersebut diklaim Gus Samsudin mampu membakar makhluk gaib yang sering mengganggu seseorang.

Gus Samsudin dan Pesulap Merah (instagram)

Menurut Pesulap Merah, ilmu andalan Gus Samsudin itu hanyalah sebuah trik sulap semata. Hal ini memicu perseteruan di antara mereka.

Baca Juga:
10 OOTD Dian Sastro Pakai Kebaya Murah Meriah, Ada yang Cuma 25 Ribu

Di tengah hebohnya perseteruan Pesulap Merah dengan Gus Samsudin, warganet justru salah fokus dengan penampilan sosok yang memiliki nama asli Marcel Radhival tersebut.

Dengan rambut merah dan poni samping yang khas, pesulap kelahiran 1995 itu disebut-sebut mirip banget dengan Mitha The Virgin.

"Pesulap merah bukan Mitha The Virgin gaes, astaga," komentar akun @_rirylee_

Baca Juga:
Ferdi Peluk Cium Baby Adzam, Putri Delina Kena Sentil Netizen

"Kirain Mitha The Virgin jadi anak indihome," imbuh akun @dan.seiz.

"Pesulap merahnya kayak Mitha The Virgin. Apa emang udah pindah profesi?" ujar akun @reallmatcha penasaran.

"Kok banyak yang ngira Mitha The Virgin sih woy," cetus akun @ya.mum_sayhi.

Baca Juga:
Ernest Prakasa Ungkap Akun WhatsApp Arie Kriting Diretas Usai Kritik Kominfo

Faktanya, saat tampil di acara Desta dan Vincent belum lama ini, Pesulap Merah digoda habis-habisan karena mirip gitaris duo The Virgin yang dulu dikenal tomboi itu.

"Waaah ini belum pernah disantet begini nih," kata Pesulap Merah sambil tertawa.

Sementara Desta melantunkan hits The Virgin, Cinta Terlarang, Vincent mengajak Pesulap Merah mereka ulang pose ikonik Mitha dan Dara dalam video musik lagu tersebut.

Baca Juga:
Dul Jaelani Izin Dugem Nonton Cewek Seksi, Jawaban Tissa Biani Sweet Banget

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More