Matamata.com - Sudah meninggal selama 14 tahun, semua hal tentang Suzzanna masih menarik perhatian. Kenangan tentang aktris senior berjuluk ratu horor itu tetap menjadi bahan perbincangan. Termasuk potret rumah Suzzanna di Semarang yang telah terbengkalai sekitar 10 tahun lamanya.
Artis yang meninggal pada 15 Oktober 2008 lalu ini disebut memiliki lebih dari satu rumah yang ditinggalkan. Rumah yang dimiliki oleh perempuan bernama lengkap Suzzanna Martha Frederika van Osch ini berada di kota Semarang.
Sudah bertahun-tahun ditinggalkan tanpa penghuni, rumah yang memiliki bangunan mewah itu kini terlihat menyeramkan. Bahkan rumput dan semak belukar yang memenuhi halaman rumah tersebut membuat fasad rumah Suzzanna membuat bulu kuduk merinding. Tengok sederet potret sudut rumah Suzzanna di Semarang yang sudah dibiarkan terbengkalai tanpa penghuni berikut.
Baca Juga:
Amanda Manopo Digosipkan dengan Arya Saloka, Begini Tanggapan Pacar Baru
1. Tampak depan
Rumah Suzzanna yang ada di Semarang memiliki bangunan yang cukup mewah dengan pilar-pilar yang menyangga atap rumah. Meski sudah dibiarkan kosong sekitar 10 tahun, tapi bangunan rumahnya masih tampak kuat dan kokoh.
2. Halaman depan
Baca Juga:
Mahalini Nangis Nasihati Rizky Febian: Aku Harap Kamu Selau Ada buat Adik-adikmu
Beginilah potret halaman depan rumah pemeran film Sundelbolong (1981) jika dilihat dari teras rumah. Rumput liar dan semak terlihat memenuhi tanah di halaman rumah. Tanpa penerangan, halaman rumahnya saja sudah membuat merinding begitu dilihat.
3. Ruang tamu
Masuk ke bagian dalam rumahnya, cat warna putih yang mendominasi rumah masih cukup bagus. Tapi memang sudah ada cukup banyak bagian yang menguning. Ruang tamunya juga memiliki pintu dan jendelanya yang dicat dengan warna putih. Terlihat bahwa ruang tamunya cukup luas.
Baca Juga:
11 Gaya Nyeleneh Widy Vierra, Nyentrik Pakai Topeng sampai Disebut Mirip Lucinta Luna
4. Atapnya rusak
Semakin masuk ke bagian dalam, kerusakan pada fisik bangunan makin banyak ditemukan. Seperti atap yang jebol serta lantai yang kotor dan mulai rusak. Meski begitu, beberapa pilar penyangga masih berdiri dengan kuat.
5. Dapur
Baca Juga:
Irish Bella Jawab Kemungkinan Nikah Lagi jika Ammar Zoni Meninggal Duluan
Untuk ukuran artis setenar Suzzanna, dapurnya terbilang sederhana dan tidak terlalu luas. Meja dapurnya dibuat dari keramik polos warna kuning yang sudah pudar. Di sudut dapur ada lemari yang sepertinya digunakan untuk menyimpan bahan makanan dan alat memasak.
6. Kamar
Masuk ke kamar tidur, ada sebuah kasur busa tanpa ranjang dan meja rias bercat putih yang ditinggalkan begitu saja. Ruangan ini menjadi satu-satunya tempat yang memberi kesan pernah ditinggali manusia tidak seperti ruang lain yang benar-benar kosong.
7. Kamar mandi
Rumah yang menyimpan kenangan semasa Suzzanna masih hidup ini memiliki ukuran besar dengan beberapa kamar tidur dan kamar mandi. Salah satu kamar mandi rumahnya memiliki bathtub dengan keramik warna cokelat dengan ukuran besar.
8. Luas
Begini luasnya bagian dalam rumah Suzzanna yang telah bertahun-tahun dibiarkan mangkrak dan kosong tanpa penghuni. Kekosongan rumahnya memberi kesan mistis di rumah yang sejatinya megah dan mewah tersebut.
9. Kaca mozaik
Salah satu bagian rumah Suzzanna yang memperlihatkan sisi megahnya adalah kaca mozaik di jendela. Ya, jendela di rumahnya memiliki kaca mozaik berwarna yang yang masih utuh dan dalam kondisi baik.
10. Kolam ikan
Sebuah kolam ikan ada di bagian belakang rumah dengan kondisi sama tak terawatnya seperti bagian lain di rumah tersebut. Kolam ini dulu pasti menjadi tempat koleksi ikan-ikan milik Suzzanna dipelihara.
11. Bagian samping rumah
Rumah Suzzanna sebenarnya cukup asri karena memiliki banyak pepohonan di halaman luar rumahnya yang luas. Namun, karena sudah lama terbengkalai, taman dan kebun yang rimbun menjadi seram.
12. Sisi rumah
Sudah meninggal selama 14 tahun, semua hal tentang Suzzanna masih menarik perhatian. Kenangan tentang aktris senior berjuluk ratu horor itu tetap menjadi bahan perbincangan. Termasuk potret rumah Suzzanna di Semarang yang telah terbengkalai sekitar 10 tahun lamanya.
Itulah deretan potret sudut rumah Suzzanna di Semarang yang sudah dibiarkan kosong tanpa penghuni selama 10 tahun. Kemegahan bangunannya masih terlihat dari pilar-pilar kokoh serta kaca mozaik di jendela yang masih utuh. Walau demikian, kesan mistis dan seram tak bisa diabaikan begitu saja dari rumah tersebut.
Berita Terkait
-
Berjaga di Makam, Clift Sangra Kisahkan Mencekamnya Suasana Sampai 40 Hari Meninggalnya Suzzanna
-
Habis Gendong-gendongan, Luna Maya Rebah di Pangkuan Maxime Bouttier
-
Luna Maya Pamer Prestasi, Komentar Manis Maxime Bouttier Bikin Meleyot
-
Pakai Kebaya dan Kain Jarik, Aksi Luna Maya Kendarai Motor Sendiri di Lokasi Syuting Curi Perhatian
-
Pakai Kebaya Lengkap, Luna Maya Pamer Keahlian Naik Motor Matic
Tag
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar