Ade Wismoyo | MataMata.com
Potret Pesulap Merah (Instagram/@marcelradhival1)

Matamata.com - Pesulap Merah dikenal sebagai sosok yang sedang berseteru dengan beberapa dukun. Meski begitu, ia tak menganggap semua dukun buruk atau layak dimusuhi.

Ia menyebut, dukun yang ia anggap buruk adalah mereka yang sok tahu tentang hal ghaib.

"Dukun yang saya maksud adalah dukun yang sok tahu tentang hal gaib," ujar Pesulap Merah di kanal YouTube Cumicumi pada 11 September 2022.

Baca Juga:
Widy Vierratale Ganti Baju di Tempat Umum, Aksinya Bikin Salfok: Nggak Heran

Marcel Radhival alias Pesulap Merah. [Rena Pangesti/Suara.com]

Bagi para dukun yang sesuai kriteria tersebut, Pesulap Merah merasa mereka harus memperhatikan ketentuan undang-undang yang berlaku di Indonesia sebelum menjalankan praktik.

"Di KUHP pun ada larangan menjual jimat kan. Membagikan jimat saja dilarang di Indonesia, nah gimana caranya dukun-dukun yang sok tahu tentang hal gaib ini diakui?" tutur Pesulap Merah.

Sedang untuk orang-orang yang dalam keseharian melakoni praktek pengobatan tradisional namun diberi label dukun oleh masyarakat, Pesulap Merah sama sekali tidak mempermasalahkan hal itu.

Baca Juga:
Fuji Pamerkan Isi Kulkas, Isi Box Sayur Bikin Melotot: Full Kinder Joy

Pesulap Merah ditemui di Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (25/8/2022) [Suara.com/Rena Pangesti]

"Kalau dukun bayi, dukun beranak, dukun pijat itu nggak termasuk. Kan itu masuknya pengobatan tradisional. Setahu saya, yang diakui di Indonesia itu pengobatan tradisional. Bukan dukun-dukun yang sok tahu tentang hal gaib," terang Pesulap Merah.

Sebagaimana diberitakan, Pesulap Merah berseteru dengan para dukun usai ia membongkar trik yang selama ini dianggap aksi berbau mistis.

Usai kasusnya viral, Pesulap Merah mengatakan bahwa ia perlu mengedukasi masyarakat agar tidak mempercayai aksi pembodohan oleh orang-orang yang mengaku dukun dan punya kekuatan spiritual.

Baca Juga:
8 Momen Keluarga Raffi Ahmad Berangkat ke New York, Boyong Anak hingga Pengasuh

"Bukan membongkar, tapi lebih ke mengedukasi masyarakat Indonesia agar tidak mudah dibodohi," kata Pesulap Merah.

Pesulap Merah mulai membongkar trik para dukun karena menemukan fakta tentang banyaknya kerugian yang dialami masyarakat imbas aksi mereka.

"Miris banget loh, banyak masyarakat Indonesia yang dirugikan. Yang harusnya uangnya bisa dipakai berlibur sama keluarganya, ini malah dipakai pengobatan yang sebenarnya trik gitu," papar Pesulap Merah.

Baca Juga:
Lirik Lagu SNAP (High and Fast) - Rosalin, Viral di Tiktok

"Nah, yang saya bongkar trik itu. Supaya masyarakat Indonesia tidak percaya lagi dengan trik-trik semacam itu adalah bentuk pengobatan atau keajaiban," sambungnya. (Adiyoga Priyambodo)

Load More