Matamata.com - Nikita Willy resmi menunjukkan kamar Baby Izz yang dirancang sangat nyaman. Kamar anak Nikita Willy juga dilengkapi dengan fasilitas menarik, termasuk tong sampah canggih yang beli di Los Angeles.
Meski baru berusia sekitar 5 bulan, Baby Izz sudah tidur di kamar sendiri. Nikita Willy dan sang suami, Indra Priawan, memang sengaja membiasakan putranya tidur sendiri sejak bayi agar lebih mudah.
Baca Juga:
9 Kontroversi Alvin Faiz, Terbaru Dituding Gelapkan Dana Umat sampai Tak Bisa Dakwah
Oleh karena itu, Nikita Willy dan suami menyiapkan kamar yang nyaman untuk Baby Izz. Penampakan kamar bertema Safari Room itu dipamerkan oleh Nikita lewat video YouTube yang diunggah pada 10 September 2022.
Dalam tayangan tersebut, Nikita telaten menjelaskan satu per satu bagian serta fasilitas yang ada di kamar putranya. Salah satu yang cukup mencuri perhatian adalah tong sampah popok Baby Izz.
Nikita meletakkan tong sampah popok tersebut di samping ranjang Baby Izz berdampingan dengan keranjang baju kotor. Menariknya, tong sampah popok Baby Izz dibeli di Los Angeles karena tidak ada di Indonesia.
Baca Juga:
9 Potret di Balik Layar If You Wish Upon Me, Drama Baru Ji Chang Wook yang Menyentuh Hati
"Sebelah sini ada tempat baju kotornya. Terus ini adalah (tong) sampah untuk popoknya. Jadi ada cerita sedikit, ini belinya di LA (Los Angeles) karena di sini enggak ada," tutur Nikita Willy melansir dari YouTube, Selasa (13/9/2022).
Menurut Nikita Willy, tong sampah tersebut mencegah bau sampah popok Baby Izz menyebar ke ruangan. Jadi meski tong tersebut isinya penuh, kamar Baby Izz tidak akan tercemar bau sampah popok.
"Dan ini berguna banget karena ini bisa ngunci baunya gitu. Walaupun banyak popok di sini, tidak tercium kalau ruangannya bau," cerita Nikita lagi.
Baca Juga:
Terungkap Kecantikan Kirana, Putri dari Anggun C Sasmi, Netizen: Mungkin Jadi Duta Shampo Lain
"Ini kita bawa di koper jadi inget banget gimana caranya packing ini terus dimasuk-masukkin baju supaya bajunya tetap muat tapi ini tetap bisa kita bawa," imbuhnya.
Momen Nikita Willy menceritakan soal tong sampah popok anaknya lantas dibagikan ulang oleh akun TikTok @niki.indra. Sejumlah netizen menebak tong sampah tersebut dibanderol dengan harga yang mahal.
"Harganya mehong," tebak netizen. "Mahal itu pasti," imbuh yang lain. "Mahal pasti," celetuk netizen lagi. "Mak gua beli tempat sampah gocengan," komentar yang lain. "Apa daya aku yang hanya nyari kantong kresek," pungkas yang lain.
Baca Juga:
Pertama Kali Sampai di AS untuk Hadiri New York Fashion Week, Nagita Slavina: Ada Song Hye Kyo Loh!
Sementara itu, Nikita Willy belum lama membawa Baby Izz pulang ke Indonesia. Sebelumnya, artis cantik itu melahirkan dan sempat tinggal di Los Angeles hingga Baby Izz berusia beberapa bulan.
Berita Terkait
-
Ditanya Nama untuk Calon Adiknya, Jawaban Issa Anak Nikita Willy Bikin Ngakak
-
Hamil Anak Kedua, Potret Terbaru Nikita Willy Pamer Baby Bump Dipuji Selangit: Bumil Cantik!
-
Sempat Keguguran, Nikita Willy Kini Bahagia Sambut Anak Kedua dan Ungkap Jenis Kelamin Adik Issa
-
Nikita Willy Hamil Anak Kedua, Bakal Punya Baby Boy Lagi!
-
Punya Kecantikan Paripurna, Ternyata Nikita Willy Kalah Cantik dari Sosok Ini Versi Baby Izz
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya