Matamata.com - Keisya Levronka namanya sedang naik daun karena lagunya yang berjudul 'Tak Ingin Usai' melejit di pasaran. Ia juga sukses memerankan sosok gadis jawa bernama Ajeng dalam serial Lara Ati.
Sayangnya, seiring dengan naiknya popularitas, ia juga kerap menjadi bahan gunjingan saat menyanyikan Tak Ingin Usai. Sebab dia kerap mengalami kegagalan saat menyanyikan lagu tersebut.
Tapi banyak yang tak diketahui orang, saat gladi bersih atau sound check, penampilannya aman-aman saja. Bagian lagu dengan nada yang tinggi mampu dia capai.
"Nyampe, aku setiap GR merekam. Dua, tiga kali check sound itu aman. Tapi ketika live itu beda," kata Keisya Levronka di kanal YouTube Denny Sumargo, Jumat (16/9/2022).
Bukan hanya sound check, saat Keisya Levronka latihan hingga on air di radio, tidak ada kesalahan saat bernyanyi. Jebolan Indonesian Idol itu mengatakan, kestabilan suaranya karena pengaruh penonton.
"Lebih tinggi dari nada asli itu aman. Karena penontonnya sedikit," ujar Keisya Levronka.
Berbeda hal ketika Keisya Levronka tampil di panggung besar dan diikuti dengan banyaknya penonton. Penyanyi 19 tahun itu merasa gugup dan berpengaruh pada kondisi mental saat bernyanyi.
"Ketika melihat banyak orang, aku gemetar," kata penyanyi kelahiran Malang ini.
Keisya Levronka juga menuturkan faktor keberhasilan menyanyikan lagunya juga tergantung pada persiapan yang matang.
Baca Juga:
9 Momen Kiky Saputri Umrah Bareng Keluarga, Dipuji Makin Cantik Berhijab
"Jamnya aman, nggak hectic. Jadi ketika hectic itu ketika ada masalah misalnya bandnya ada yang telat, itu ngaruh banget. Aku kepikiran dan terbawa sampai ke panggung," kata dia.
Sebab katanya sebelum manggung, Keisya Levronka akan berbincang-bincang dulu dengan mereka yang berada di panggung.
"5-10 menit ngobrol, jadi nggak mendadak on stage," ungkap bintang film Lara Ati ini.
Baca Juga:
Meski Sering Gagal Bawakan Lagu 'Tak Ingin Usai', Keisya Levronka Ogah Turunkan Nada, Ini Alasannya
Berita Terkait
-
Bawakan Lagu Dangdut di HUT SCTV ke-34, Penampilan Raisa Dipuji Rhoma Irama
-
Jirayut Afisan dan Halda Rianta Merasa Cocok Dijodohkan: Pekerjaannya Jadi Sering Berdua Terus
-
Rayakan HUT SCTV ke- 34 Crash Adams Mantap Berkolaborasi, Iwan Fals: Nanti Ada Lagu Saya yang Berbahasa Inggris
-
Netizen Protes Aaliyah Massaid Jadi Bridesmaid Mahalini, Lyodra Ginting Muncul di Acara Resepsi
-
Galang Rambu Anarki Sudah Meninggal Dunia 25 Tahun Lalu, Iwan Fals Masih Merasa Bersalah: Sesak itu Tahunan
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Hari Pertama Tayang, Film Danyang Mahar Tukar Nyawa Hadiri Lebih Dari 800 Show Bioskop dengan Promo Spesial
-
Rizky Febian dan Mahalini Ramaikan Konser Lifetime Tribute To Chrisye
-
Konser Mozart dari Madras, AR Rahman Pindah Lokasi dari Candi Prambanan ke Jakarta
-
Lewat Event Wonderlab, Genexyz Membuka Portal di Jakarta ke Dunia Baru
-
Jadi Bridesmaid di Pernikahan Beby Tsabina, Penampilan Syifa Hadju Paling Bersinar