Ade Wismoyo Rosiana Chozanah | MataMata.com
Eks Coboy Junior. (TikTok/teukuryzki)

Matamata.com - Para mantan personel Coboy Junior yang terdiri dari Teuku Ryzki alias Kiki, Bastian Steel, dan Aldi Maldini, sempat manggung bersama di Bandung beberapa waktu lalu. Iqbaal Ramadhan yang juga mantan personel JCR sayang sekali tak hadir saat itu.

Dalam momen tersebut, mereka juga mengungkap bahwa sudah tidak lagi digunakan nama 'Coboy Junior' maupun 'CJR', melainkan TBA, yang diambil dari huruf depan Kiki, Bastian, dan Aldi.

Perubahan itu pun sempat memicu banyak pertanyaan dari penggemar, apa alasan mereka tidak menggunakan nama CJR saat reuni.

Baca Juga:
Andien Aisyah Kehabisan Kata soal Peristiwa Kanjuruhan: Nggak Harus Tunggu Tragedi untuk Jadi Manusia

"Karena lisensi (nama) CJR sudah dibeli sama orang, jadi kita nggak bisa pake nama CJR. Akhirnya kita ngobrol... Udah akhirnya terbentuklah TBA itu," tutur Aldi Maldini, mengutip tayangan YouTube Blibli.com yang diunggah Jumat (30/9/2022).

Menurut Aldi Maldini, TBA merupakan perjalan baru bagi dirinya, Bastian, dan Kiki.

Mantan personel Coboy Junior atau CJR [YouTube/Teuku Ryzki]

Tujuan dari dibentuknya TBA adalah supaya mereka bisa manggung lagi suatu hari nanti.

Baca Juga:
Sultan Blusukan, Nagita Slavina Girang Santap Jajanan Kaki Lima nan Merakyat

"Kita meeting sama Patrick, Patrick bilang kayak, 'Buat apa kalau misalnya reuni, udah selesai? Nyanyi sekali manggung, selsai. Mendingan sekarang bikin project-an jaa, bikin baru, gitu. Udah akhirnya setuju semua," sambungnya.

Diketahui, Coboy Junior dibentuk oleh Patrick Effenfy pada 2011 silam, dengan beranggotakan lima empat orang, yakni Kiki, Aldi, Bastian, dan Iqbaal.

Tetapi setelah ada salah seorang personel yang keluar, nama mereka diubah menjadi CJR.

Baca Juga:
Pakai Baju Renang di Bali, Anya Geraldine Pamer Body Goals Bikin Ketar-ketir

Load More