Ari Lasso (Instagram/ari_lasso)

Matamata.com - Ari Lasso memang baru mengalami peristiwa yang kurang mengenakkan beberapa waktu lalu. Pasalnya ia ditinggal oleh pesawat yang harus ia tumpangi, dari maskapai Batik Air.

Hal tersebut ia alami pada Rabu (19/10/2022) kemarin. Ia pun langsung melayangkan protes melalui media sosialnya pada Kamis (20/10/2022).

Ia memberikan penjelasan secara detail terkait bagaimana dirinya bisa mengalami hal seperti itu. Padahal ia ingin kembali ke Indonesia dari Singapura.

Baca Juga:
'Memang Paling Bijak', Raffi Ahmad Jadi Penengah Saat Ayu Dewi Cekcok dengan Melaney Ricardo

Ternyata sempat ada perubahan jadwal dari keberangkatan yang disampaikan melalui pesan kepadanya. Ia pun menuruti hal tersebut namun justru dirinya ditinggal pesawat.

Akhirnya, ia memiliki kendala untuk manggung di Surabaya. Bahkan ia harus membeli tiket lagi ditambah dengan menyewa hotel untuk menginap.

Baca Juga:
Viral Video Diduga Lesti Kejora Akan Tampil di Konser Betrand Peto ,Netizen Syok: Katanya Kerongkongan Geser?

Namun pihak maskapai memilih untuk mengganti rugi dalam bentuk uang. Hal ini justru semakin membuat Ari Lasso merasa tidak nyaman.

Ia pun kembali bersuara dan memberikan pembelajaran yang lainnya. Tentu saja diawali dengan penolakan atas ganti rugi tersebut.

Menurutnya, apa yang terjadi padanya tersebut tidak bisa digantikan dengan uang. Ada banyak hal di dunia ini yang memang tak setara dengan uang.

Baca Juga:
Akun YouTube Ricis Official Di-Hack, Ria Ricis Minta Bantuan Doa

Uang ganti rugi yang ditawarkan oleh maskapai Batik Air menurutnya bisa digunakan dengan lebih baik. Bahkan Ari Lasso memberikan saran kepada pihak maskapai tersebut.

Ia menyarankan agar pihak maskapai memberikan uang yang besar tersebut sebagai sumbangan kepada yang membutuhkan.

Menurut Ari Lasso, sebaiknya uang tadi diberikan kepada Yayasan Kanker Indonesia. Sontak hal ini pun mendapatkan banyak komentar dari netizen.

Baca Juga:
Bahas Soal Makna Uang, Nagita Slavina: Percuma Banyak Kalo Gak Berkah!

"Kalo artis gercep masalah ganti rugi," kata netizen.

"Kalo rakyat biasa kira kira apakah akan diganti rugi?" tanya yang lainnya.

Video yang Mungkin Anda Sukai:

Load More