Nur Khotimah | MataMata.com
Larissa Chou. (Instagram/larissachou)

Matamata.com - Postingan terbaru Larissa Chou di Instagram dipermasalahkan netizen. Semua karena foto tersebut dianggap memperlihatkan aurat Larissa Chou.

Menilik Instagram, Larissa Chou sebenarnya membagikan foto jadul saat dirinya masih kecil. Tentu saja mantan istri Alvin Faiz itu belum mengenakan hijab dalam foto tersebut.

Baca Juga:
Cinta Laura Akui Stres Kalau Belanja: Kalau Udah Cukup, Ngapain Beli Lagi?

Dalam foto, tampak Larissa Chou kecil yang cantik banget memakai gaun putih sambil memegang potongan kue.

Banyak netizen yang memuji kecantikan Larissa Chou dalam foto, menyebut influencer kelahiran 1996 ini mirip Livy Renata hingga putranya sendiri, Muhammad Yusuf Alvin Ramadhan.

Sayangnya tak sedikit netizen yang menegur Larissa Chou karena dianggap mengumbar aurat walaupun hanya sebatas foto masa lalu.

Baca Juga:
Leslar Entertainment Resmi Bubar? Begini Klarifikasi Manajer Rizky Billar

Larissa Chou. (Instagram/larissachou)

"Alangkah baiknya foto saat tidak berhijab tidak ditampilkan sayang, karena fotonya bukan lagi di bawah 5 tahun," tegur netizen.

"Sangat disayangkan sekarang udah mualaf dan berhijab tapi malah up foto yang dulu, maaf tolong dikoreksi kalau komenku salah," sahut yang lain.

"MasyaAllah cantik mbak, tapi itu kayaknya sudah lumayan gede deh jadi sebaiknya nggak usah di-post, barakallah," komentar netizen lagi.

Baca Juga:
Jajan Bareng Ayu Dewi, Nagita Slavina Ungkap Asal Usul Raffi Ahmad: Orang Pakistan

Sebagai informasi, Larissa Chou merupakan wanita keturunan Tionghoa yang memutuskan jadi mualaf beberapa tahun lalu. Namanya kian terkenal setelah menikah dengan Alvin Faiz.

Kini rumah tangga Larissa Chou dan Alvin Faiz sudah berakhir. Meski begitu, Larissa tetap menjaga penampilannya tertutup dengan terus memakai hijab. Hal membuat warganet salut pada ibu satu anak tersebut.

Video yang mungkin Anda sukai:

Baca Juga:
'Pakai Kerudung Kok Begitu', Viral Video Rival Nikita Mirzani Adakan Syukuran dengan Tumpeng

Kontributor: Chusnul Chotimah
Load More