Yohanes Endra | MataMata.com
Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (Instagram/dude2harlino)

Matamata.com - Dude Harlino mulai mengikuti tren menjadi YouTuber seperti banyak artis lainnya. Bersama dengan Alyssa Soebandono, ia memiliki kanal YouTube bernama The Harlinos Story. Salah satu konten yang belum lama ini dipublikasikan adalah tentang momen pulang kampung Dude Harlino.

Dude pulang ke kampung halamannya yang ada di Lintau, Sumatera Barat. Pada momen kepulangannya, ia memperlihatkan rumah yang ditinggali semasa kecil. Perjalanannya ke rumah sang kakek jadi pengalaman berkesan lantaran menjadi kunjungannya yang pertama setelah 10 tahun tak berkunjung ke Lintau.

Dari video tersebut, terlihat jelas bahwa rumah masa kecil Dude Harlino luas dengan lingkungan yang asri. Tak hanya luas, Dude bahkan memiliki penggilingan padi yang masih digunakan sampai sekarang. Selain itu, ia juga mempunyai kolam ikan luas yang dulu dipakai untuk tempat pemancingan. Biar nggak makin penasaran dengan rumah yang ditinggali Dude semasa kecil, langsung saja kepoin potret-potretnya berikut.

Baca Juga:
Alyssa Soebandono Dibilang Terlalu Kurus, Dude Harlino Bongkar Kondisi Tubuh Istrinya

1. Halaman depan

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Rumah yang menjadi tempat Dude ketika kecil berukuran besar dan memiliki halaman yang luas berupa tanah berumput. Selain luas ada banyak pohon yang menjadikan rumahnya terasa asri dan sejuk.

2. Garasi

Baca Juga:
Dude Harlino Baru Jalani Operasi, Wajah Pucat dan Tangan Diinfus

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Tak hanya berhalaman luas, rumah orang tua Dude itu pun memiliki garasi yang cukup luas. Di situlah Dude dan keluarganya memarkirkan kendaraan yang mereka punya.

3. Ruang tamu

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Menurut Dude, suasana ruang tamu tidak banyak berubah termasuk dengan gordennya. Satu hal yang baru dari ruang tamunya adalah sofanya. Sebab keluarganya belum lama ini menggantinya dengan yang baru.

Baca Juga:
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono Tak Bawa Kado ke Akikah Baby L, Kenapa?

4. Kursi goyang

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Satu barang berharga dan penuh kenangan yang ada di ruang tamunya adalah sebuah kursi goyang. Kursi tersebut merupakan peninggalan sang kakek yang sengaja disimpan karena menyimpan banyak kenangan indah.

5. Ruang tengah

Baca Juga:
Akun IG Alyssa Soebandono Dihack, Dude Harlino Turun Tangan

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Dipisahkan oleh sekat tembok dengan ruang tamu terdapat sebuah ruang tengah yang berisi sofa, televisi, serta meja kerja kakek Dude. Meski tampak jadul, tapi ruangan tersebut rapi dan bersih.

6. Ruang belakang

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Sebelumnya ruangan ini jadi tempat anggota keluarganya berkumpul. Namun sekarang tampaknya ruangan tersebut dijadikan tempat untuk menyimpan berbagai barang yang jarang atau sudah tak terpakai lagi.

7. Ruang makan

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Tempat makan keluarga Dude Harlino masih ada di ruangan belakang. Selain meja makan dan sebuah rak piring sederhana, ada lemari jadul dari kayu yang berhadapan dengan meja makan.

8. Dapur

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Seperti kebanyakan dapur sederhana orang Indonesia, rumah Dude juga punya dapur dengan meja keramik polos berbentuk letter L. Dapurnya langsung terhubung ke halaman belakang rumah.

9. Bagian belakang rumah

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Beginilah penampakan bagian belakang rumah Dude Harlino yang terlihat luas dan besar. Beberapa sofa lama tampak sengaja diletakkan di sana untuk tempat duduk sambil bersantai.

10. Kolam ikan

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Nah di bagian belakang rumahnya tidak ada halaman melainkan sebuah kolam ikan berukuran besar. Dulunya kolam ini merupakan area pemancingan, tapi sekarang tak lagi digunakan dan terbengkalai serta ditumbuhi rumput liar.

11. Penggilingan padi

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Sebuah penggilingan padi yang masih digunakan sampai sekarang berada persis di samping bangunan utama. Selain itu ada pula kandang ayam yang digunakan untuk memelihara unggas tersebut.

12. Penampakan dari udara

Rumah Masa Kecil Dude Harlino. (YouTube/ The Harlino’s Story)

Dilihat dari citra udara, rumah Dude dan keluarganya berada paling ujung dari rumah-rumah lainnya dan langsung berbatasan dengan area persawahan. Pemandangan sekitar juga asri karena dekat dengan hutan yang masih hijau dan lebat.

Meski kini tinggal di rumah yang besar dan nyaman bersama Alyssa dan anak-anaknya, Dude masih ingat rumah masa kecilnya. Saat ini rumah tersebut ditinggali oleh anggota keluarganya, sehingga bangunanya masih terawat dengan baik.

Kontributor: Safitri Yulikhah
Load More