Yohanes Endra | MataMata.com
Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/kaesangp)

Matamata.com - Satu lagi artis yang menceritakan kekecewaannya terhadap maskapai penerbangan. Baru-baru ini, Kaesang Pangarep menceritakan pengalaman kurang menyenangkan saat terbang bersama ke Surabaya, Jawa Timur.

Sebelum Kaesang Pangarep, sejumlah artis pernah dikecewakan maskapai penerbangan juga. Siapa saja? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

1. Kaesang Pangarep

Baca Juga:
6 Fakta Yura Yunita Dikecewakan Maskapai Penerbangan, Seperti Ari Lasso

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/kaesangp)

Kaesang Pangarep menceritakan pengalaman kurang menyenangkan dengan gaya sarkas. Bukannya marah, Kaesang malah bersorak dan berterima kasih karena kopernya sampai di Bandara Kualanamu, Medan. Padahal Kaesang terbang dan telah tiba di Surabaya.

2. Ari Lasso

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/ari_lasso)

Ari Lasso pun mengalami kejadian kurang menyenangkan dengan maskapai penerbangan pada Oktober 2022. Awalnya Ari Lasso mendapat pemberitahuan apabila penerbangannya dari Singapura ke Surabaya mundur 2 jam dari waktu yang semestinya. Namun ketika Ari Lasso sampai di depan gate, pesawatnya malah sudah terbang ke Surabaya.

Baca Juga:
'Dikerjain' Maskapai Penerbangan, Yura Yunita Senasib dengan Ari Lasso: Mereka Sering Begini

3. Yura Yunita

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/yurayunita)

Sama seperti Ari Lasso, Yura Yunita juga dibikin bingung oleh jadwal penerbangan dari salah satu maskapai penerbangan. Yura awalnya memilih penerbangan pagi karena akan manggung di Bali pada hari yang sama. Namun jadwal penerbangan diubah sampai pukul 13.30 sehingga Yura Yunita nyaris terlambat manggung.

4. Aviwkila

Baca Juga:
Maskapai Batik Air Ganti Rugi, Ari Lasso Langsung Nolak: Sumbangkan ke Yayasan Kanker Indonesia

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/aviwkila)

Sedangkan pasutri Thana Ajeng dan Uki Diqie yang tergabung dalam grup Aviwkila justru diminta turun setelah 10 menit berada di pesawat untuk penerbangan Surabaya-Palu transit Makassar. Rupanya Aviwkila yang pergi ke Palu bersama dua anaknya diminta turun karena jadwal penerbangan mundur satu jam.

5. Ruben Onsu

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/ruben_onsu)

Pada 2017, Ruben Onsu mengaku tidak bisa check in karena tiketnya disebut sudah tidak berlaku. Ruben yang harus pulang ke Jakarta dari Hongkong lantas mengungkap kekesalannya melalui Instagram dengan dugaan tiketnya telah dijual lagi.

Baca Juga:
Layangkan Protes ke Maskapai Indonesia, Ari Lasso: Saya Ditinggal Pesawat Anda di Singapura

6. Ardhito Pramono

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/ardhitopramono)

Pada September 2022, Ardhito Pramono harus merelakan gitarnya senilai puluhan juta yang diduga rusak karena dibanting petugas maskapai penerbangan. Selain gitar, kondisi kulit snare drum milik band Ardhito pun cukup parah saat tiba di Yogyakarta.

7. Ranty Maria

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/rantymaria)

Ranty Maria juga amat kecewa karena pihak maskapai membatalkan penerbangan menuju Sumba pada hari H keberangkatan. Padahal Ranty Maria berencana merayakan ulang tahunnya ke-23 di Sumba pada April 2022 lalu.

8. Oomleo

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/oomleo)

Musisi Narpati Awangga atau lebih dikenal dengan nama Oomleo tegas menolak terbang dengan salah satu maskapai penerbangan sejak 5 Oktober 2022. Namun alasan dirinya mem-blacklist maskapai penerbangan itu tidak dijelaskan lebih rinci.

9. Vanessa Angel

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/@bibliss)

Mendiang Vanessa Angel diketahui pernah gagal terbang dari Malang, Jawa Timur menuju ke Jakarta lantaran Gala Sky sang putra harus swab antigen, padahal usianya belum genap 2 tahun. Mendiang Vanessa lantas pindah ke Surabaya agar bisa pulang ke Jakarta pada hari yang sama.

10. Anisa Bahar

Artis Pernah Dikecewakan Maskapai Penerbangan (Instagram/@anisa_bahar_new)

Sama seperti mendiang Vanessa Angel, Anisa Bahar gagal terbang karena aturan maskapai di tengah pandemi Covid-19. Kala itu, Anisa Bahar tidak mengetahui aturan harus membawa surat keterangan domisili, padahal sudah mengantongi kartu vaksin dan hasil tes PCR.

Itu dia sederet artis yang pernah dikecewakan maskapai penerbangan dengan alasan beragam. Bagaimana pendapatmu?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
Load More