Matamata.com - Gendongan yang aman dan nyaman adalah salah satu perlengkapan bayi yang harus dipersiapkan oleh para ibu. Ada banyak macam gendongan dari yang tradisional seperti kain jarik sampai yang instan seperti hipseat.
Meski beberapa orang menganggap kain cukup ribet saat digunakan untuk menggendong anak, tapi sejumlah artis justru memilih memakainya. Para artis sepertinya sudah terlanjur nyaman menggunakan kain saat menggendong buah hati mereka. Ada banyak artis yang pernah memamerkan potret saat mereka menggendong anak dengan kain jarik.
Terbaru ada Nikita Willy yang berfoto bersama Baby Izz yang memperlihatkan gendongan yang dipakainya adalah kain. Nikita Willy adalah satu dari sekian banyak artis gendong anak pakai kain. Penasaran siapa saja mereka? Simak langsung daftarnya berikut.
Baca Juga:
Kaesang Berkeluh Kesah Jadi Anak Presiden: Enakan Jadi Orang Biasa Saja
1. Sarwendah
Sudah bukan rahasia jika Sarwendah kerap tampil sederhana saat sedang tidak bekerja. Selain hobi pakai daster, ibu tiga orang anak ini juga memilih kain untuk menggendong buah hatinya. Alih-alih ribet, Sarwendah justru tampak sangat luwes menggunakan kain sebagai gendongan.
2. Nycta Gina
Baca Juga:
Diselingkuhi Berkali-kali Sejak Pacaran, Wendy Walters Resmi Gugat Cerai Reza Arap
Artis sekaligus dokter, Nycta Gina yang sudah memiliki dua orang anak juga menjadikan kain untuk gendongan. Begini santai dan nyamannya pemeran Jeng Kelin saat menggendong sang anak dengan kain bermotif batik warna cokelat.
3. Uut Permatasari
Telah menjadi istri dari petinggi polisi, Uut Permatasari yang belum lama ini melahirkan anak kedua juga memakai kain saat menggendong anaknya. Potret saat Uut gendong anak dengan kain beberapa kali ia bagikan ke laman media sosial miliknya.
Baca Juga:
Bodo Amat Nama Baik Rusak, Denise Chariesta Pede Umbar Aib: Yang Penting Gue Jujur
4. Momo Geisha
Menikah dengan pengusaha sukses dan super tajir, Momo Geisha tak gengsi saat menggendong anaknya dengan kain. Bahkan kain jarik warna ungu dengan motif batik yang dipakai Momo jadi terlihat modis karena dipadukan dengan mini dress hitam yang ia kenakan.
Baca Juga:
Sikap Mahalini saat Berjumpa Nathalie Holscher Dinilai Dingin: Salfok Sama Tatapan Lini
Penyanyi Andien Aisyah dikenal kerap berbagi pengamalan soal parenting. Termasuk pilihan gendongan yang ia gunakan. Dari beberapa koleksi gendongan yang dimilikinya, Andien cukup sering menggunakan kain untuk menggendong buah hatinya.
6. Ruben Onsu
Dikenal sebagai sosok family man, Ruben Onsu tak canggung ketikaa harus menggendong putrinya yang tertidur. Ruben yang saat ini sedang berjuang melawan penyakit langka yang diidapnya pernah terlihat menggendong sang putri dengan kain.
7. Chua Kotak
Biasa jejingkrakan saat manggung, begini kalemnya Chua saat menggendong anaknya sembari selfie. Chua tampak menggunakan kain gendongan yang digunakan sedemikian rupa sehingga menutupi seluruh tubuh anaknya yang kala itu baru lahir.
8. Vicky Shu
Menjadi ibu memuat penyanyi Vicky Shu harus bisa melakukan banyak hal dalam satu waktu. Salah satunya adalah saat ia mencatok rambut, Vicky melakukannya sambil menggendong sang putra. Meski tampak riweuh, tapi Vicky Shu sepertinya cukup nyaman menggendong anak dengan kain.
9. Rionaldo Stokhorst
Liburan bersama istri dan anak, Rionaldo Stokhorst membuktikan dirinya sebagai ayah siaga. Sebab ia memilih untuk menggendong sendiri putranya yang kala itu masih balita. Bukan dengan gendongan instan atau hipseat, Rio menggendong sang putra dengan kain.
10. Nikita Willy
Terbaru ada Nikita Willy yang menambah panjang daftar artis gendong anak pakai kain. Nikita Willy tampak mengajak Baby Izz jalan-jalan, momen itu diabadikan dan diposting di media sosial. Gendongan yang dipakai Nikita bikin salah fokus, pasalnya istri Indra Priawan ini menggunakan kain warna merah dan bukanya gendongan instan.
Kain yang kadang dianggap ribet untuk menggendong justru menjadi gendongan nyaman bagi para artis. Mereka tampak luwes dan santai saat menimang anak mereka dengan gendongan kain. Apa kamu juga lebih suka gendongan kain?
Berita Terkait
-
Ditanya Nama untuk Calon Adiknya, Jawaban Issa Anak Nikita Willy Bikin Ngakak
-
Hamil Anak Kedua, Potret Terbaru Nikita Willy Pamer Baby Bump Dipuji Selangit: Bumil Cantik!
-
Sempat Keguguran, Nikita Willy Kini Bahagia Sambut Anak Kedua dan Ungkap Jenis Kelamin Adik Issa
-
Nikita Willy Hamil Anak Kedua, Bakal Punya Baby Boy Lagi!
-
Punya Kecantikan Paripurna, Ternyata Nikita Willy Kalah Cantik dari Sosok Ini Versi Baby Izz
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya
-
Tawarkan Uang Rp300 Juta ke Agus Salim, Denny Sumargo Minta Jangan Kasih Tahu Farhat Abbas