Ade Wismoyo Rena Pangesti | MataMata.com
Ki Joko Bodo. (Suara.com/Sumarni)

Matamata.com - Ki Joko Bodo meninggal dunia di kediamannya, Istana Wong Sinting pada hari ini, Selasa (22/11/2022) kurang lebih pukul 10.00 WIB. Lelaki 59 tahun itu wafat tidak lama setelah ia mandi.

Refo, anak kedua Ki Joko Bodo menerangkan, kondisi ayahnya memang sudah sakit darah tinggi sejak beberapa tahun ini. Namun gejalanya kadang timbul dan kerap stabil.

Suasana di rumah duka Paranormal Agus Yulianto alias Ki Joko Bodo di Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (22/11/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Pagi tadi seperti biasa, Ki Joko Bodo melakukan aktivitasnya seperti mandi hingga berjemur. Namun saat berjemur, kondisi mantan paranormal itu tidak stabil.

Baca Juga:
Heran Nikahi Mulan Jameela Jadi Kontroversi, Ahmad Dhani: Kan Gak Ngelanggar Agama

"Waktu di luar rumah itu sudah ada tanda tanda, begitulah. Akhirnya kita bawa masuk, panggil dokter," kata Refo di Istana Wong Sinting, Lubang Buaya, Jakarta Timur pada Selasa (22/11/2022).

Refo juga mengatakan, sang ayah pada saat itu tidak mengalami sesak napas. Kepergiannya sesaat setelah Ki Joko Bodo mandi.

Suasana di rumah duka Paranormal Agus Yulianto alias Ki Joko Bodo di Lubang Buaya, Jakarta Timur, Selasa (22/11/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

Terkait penyakitnya, Refo menerangkan Ki Joko Bodo rutin check up ke dokter. Bahkan Kamis besok adalah jadwalnya memeriksa kondisi kesehatannya.

Baca Juga:
Singgung soal Kebal Hukum, Wanda Hamida Masih Mencerna Kejadian Rumahnya Disita: Allah Punya Skenario Besar

"Sekarang dalam masa pengawasan dokter. Kamis juga rencananya pengen kontrol cuma ya Tuhan berkehendak lain," ujar Refo.

Sebelumnya, kabar duka atas wafatnya Ki Joko Bodo dikabarkan Ki Prana Lewu di Instagram.

"Innalilahi wa Inna ilaihi Raji'un, selamat jalan Ki Joko Bodo," tulis Ki Prana Lewu pada Selasa (22/11/2022).

Baca Juga:
5 Drama Terbaru Song Hye Kyo yang Lagi Ulang Tahun ke-41, Siap Comeback Lewat The Glory

Ki Prana Lewu juga bersaksi bahwa sebelum wafat, Ki Joko Bodo sempat menjalankan ibadah salat.

"Saya menjadi saksi, bahwa saat adzan tiba, almarhum langsung berada di mushola untuk melaksanakan salat," ungkapnya.

Baca Juga:
Jadi Bridesmaid di Nikahan Glenca Chysara, Baju Amanda Manopo Diomongin

Load More