Matamata.com - Rendy Kjaernett serius memperbaiki kesalahannya dengan menutup tato wajah Syahnaz Sadiqah di punggung. Menariknya, Rendy Kjaernett tak memakai obat penghilang sakit saat menjalani proses tersebut.
Informasi itu disampaikan oleh Hendric Shinigami selaku seniman tato yang membantu menutup gambar wajah Syahnaz di punggung Rendy Kjaernett. Padahal kala itu Hendric sudah menawarkan kepada Rendy.
"Gue sudah tawarin ke dia, mau diolesin anestesi atau enggak biar enggak sakit, biar saya juga bisa sekali beres. Dia enggak mau," kata Hendric Shinigami ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Kamis (20/7/2023).
Kepada Hendric Shinigami, Rendy Kjaernett mengaku ingin menikmati rasa sakit imbas luka goresan jarum tato. Ia menganggap momen menyakitkan itu sebagai sesi pelunasan dosa terhadap Lady Nayoan.
"Katanya itu dosa yang harus dia bayar. Dia mau menikmati dengan normal saja gitu," tutur Hendric Shinigami.
Bila dibantu obat anestesi, Rendy Kjaernett cuma butuh satu sesi untuk proses penutupan tato wajah Syahnaz Sadiqah. Namun karena sang artis menolak memakai obat anestesi, Hendric butuh waktu lebih lama untuk menyelesaikannya.
"Kalau lihat kondisi kemarin yang sampai pendarahan kayak gitu, paling enggak ya butuh tiga sesi," kata Hendric Shinigami.
Belum diketahui kapan sesi kedua proses penutupan tato wajah Syahnaz Sadiqah di punggung Rendy Kjaernett dilangsungkan. Hendric Shinigami masih menunggu konfirmasi Rendy untuk melanjutkan proses.
Berita Terkait
-
Raffi Ahmad Manasik Haji Bareng Keluarga Besar, Syahnaz Sadiqah Dicari: Nggak Ikut Berangkat Ya?
-
Nisya Ahmad Jalan-jalan ke Korea, Perubahan Wajahnya Disorot: Jadi Aneh, Cantik Aslinya
-
Syahnaz Sadiqah Pamer Cium Bibir Jeje Govinda, Senggolan Tangan Bikin Salfok: Kaya Settingan Ya?
-
Syahnaz Sadiqah Digunjing Perkara THR untuk Rayyanza, Ternyata Segini Jumlahnya
-
Kena DBD Hingga Dilarikan Ke Rumah Sakit, Syahnaz Sadiqah Beberkan Awal Penyebabnya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Febby Rastanty: Kenali Diri Sendiri Sebelum Menemukan Cinta Sejati
-
Gus Miftah Ogah Dibayar Lebih Kecil dari Biduan, Akhirnya Terima Rp200 Juta
-
Agus Terancam Pidana karena Diduga Menyalahgunakan Duit Donasi, Resmi Dilaporkan ke PPATK
-
Pamer Senyum Semringah, Putri Zulhas Umumkan Tanggal Pernikahan dengan Zumi Zola
-
Netizen Parah Banget, Lilly Anak Angkat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dihina Fisiknya