Nur Khotimah | MataMata.com
Larissa Chou dan Ikram Rosadi menikah. (Instagram/@hannyensa)

"Jahat banget yah, gak suka banget lihat orang bahagia," celetuk netizen lainnya membela Larissa. "Iri dan dengki penyakit hati orang yang mau bikin hancur ci risa, sampe bikin akun buzzer komen di postingan ini. Semoga dibalas sama Allah SWT perbuatan orang tersebut," duga netizen lainnya.

Sementara itu, postingan Larissa Chou pertama kali setelah menikah juga diserbu netizen hingga puluhan ribu komentar. Namun lebih banyak ucapan dan doa terbaik.

Di postingan itu, Larissa menuliskan caption mengharukan untuk suami dan putranya.

"Selamat datang di hidup kami. Sekarang panggilan Om baik berubah menjadi 'papah'," tulis Larissa.

Sementara di akun media sosial Ikram, dia terlihat baru mengunggah ulang postingan-postingan dari rekan-rekannya dan belum mengunggah apapun di feed Instagramnya.

Sekilas tentang profil Larissa Chou. Namanya dikenal sejak menikah dengan Alvin Faiz pada 2016. Banyak yang menyanjungnya karena dia mualaf dan langsung menjadi muslimah yang berhijrah dengan berhijab.

Sayangnya pernikahannya dengan anak mendiang Ustaz Arifin Ilham itu kandas pada 2021. Dia membeberkan kalau mantan suaminya sudah selingkuh bahkan berzina dengan perempuan lainnya.

Perempuan keturunan Tionghoa ini lahir pada 23 April 1996 dari pasangan Chou Lingling atau Rudi Gunawan dan Julie Tan Herisman.

Kontributor: Tinwarotul Fatonah
Load More