Ade Wismoyo | MataMata.com
Profil Melaney Ricardo (instagram/@melaney_ricardo)

Matamata.com - Penampakan wajah asli Richard Lee bikin heboh baru-baru ini. Kondisi wajahnya dianggap tidak sesuai dengan pekerjaannya sebagai seorang dokter kecantikan dan bos skincare ternama.

Gara-gara memiliki wajah bopeng, Richard Lee banjir hujatan warganet lantaran dianggap tidak sesuai dengan imagenya yang melekat selama ini. Menanggapi hal itu, Melaney Ricardo pun
ikut buka suara.

Melaney Ricardo membuat video klarifikasi dalam unggahan akun TikTok pribadinya, ia menyebut jika sesama pejuang bopeng harus memiliki kesabaran extra untuk merawat diri agar mendapatkan kulit wajah yang sehat kembali.

Baca Juga:
Wajah dr Richard Lee Tanpa Filter Disorot: Jadi Mirip Andika Kangen Band

"Jangan kaget jangan syok, buat kalian yang kemaren heboh banget ngebahas wajah dr. Richard, aku mau kasih tahu
kalian guys kalau kalian punya bopeng, itu bukan aib," ujar Melaney Ricardo dalam TikToknya, dilansir Sabtu, 9 September 2023.

"Kadang-kadang tidak semua orang itu terlahir dengan kulit wajah yang halus dan auto glowing ada yang seperti gue penganut #pejuangkulitsehat," sambungnya.

Melaney bahkan membandingkan kondisi kulit wajahnya dengan Luna Maya dan Sandra Dewi. "Tidak semua artis itu terlahir seperti Luna Maya dan Sandra Dewi dan gak apa-apa kuncinya sabar. Karena bopeng bisa dibenerin," ucapnya.

Baca Juga:
Muka Asli Dokter Richard Lee, Ternyata Bopengan dan Penuh Jerawat

"Buat gue pribadi selama ini tidak ada skincare yang bisa memperbaiki bopeng 10% persen. Kalau membantu sedikit menipiskan yes, jadi salah satu cara yaitu laser," tutur Melaney. "Kalaupun membantu sedikit, menipiskan yes, kalau menyebuhkan 100% menurut gue tidak mungkin, alias mustahil," lanjutnya.

Selain itu, Melaney Ricardo juga merekomendasikan beberapa perawatan yang bisa dipilih agar bopeng di wajah menghilang.

"Jadi yang bisa dilakukan adalah macam-macam, laser salah satunya ini yang gue lakuin. Ini laser yang parah smart side, ini bener-bener rasanya panas banget," bebernya.

Baca Juga:
Wajah Asli Dokter Richard Lee saat Diwawancarai Bikin Salfok: Bisa Laser Kan?

"Kulit wajah gue cenat-cenut, supaya apa, supaya kulit barunya bisa tumbuh lagi, regenerasi sel. Intinya kulit kalian itu harus dirusak, supaya tumbuhlah kulit-kulit baru," tandasnya.

Postingan Melaney Ricardo sontak saja langsung menuai sorotan warganet. Tak sedikit warganet yang setuju dengan apa yang dijelaskan Melaney Ricardo.

"Bopeng bukan aib," tulis warganet.

Baca Juga:
Hasil Ngamen Farel Prayoga per Hari Ternyata Fantastis, Richard Lee: Apa Gue Ngamen Aja Ya?

Richard Lee. (MataMata.com/Adiyoga Priyambodo)

"Betul banget Kak Mel, bopeng itu bukan aib," komentar warganet.

"Bener. Hidup pejuang muka mulus, Semangka," imbuh warganet lain.

Untuk diketahui, baru-baru ini publik digegerkan dengan penampakan wajah asli Richard Lee yang penuh bopeng. Tak berusaha mengelak, Richard Lee malah mengaku bopeng-bopeng tersebut muncul lantaran dirinya sempat jerawatan parah saat masa sekolah dan akhirnya mulai membaik usai dirinya menjadi dokter kecantikan.

"Waktu SMA memang aku jerawatan parah dan punya scars yang banyak. SMA dan kuliah," terangnya. "Setelah aku jadi Dokter Richard Lee, aku banyak banget perawatan. Yang dari dulu jerawatan parah, sekarang sudah sembuh, perbaikan banget," paparnya lebih lanjut.

Kontributor: Anistya Yustika
Load More