Ade Wismoyo Rosiana Chozanah | MataMata.com
Deddy Corbuzier dan Gus Miftah (Ismail/Suara.com)

Matamata.com - Keputusan Deddy Corbuzier menjadi mualaf pada 21 Juni 2019 lalu cukup membuat banyak orang terkejut. Momen Deddy Corbuzier memeluk Islam dilakukan di Pondok Pesantren Ora Aji milik Gus Miftah di Yogyakarta.

Keputusan tersebut bermula dari Deddy Corbuzier yang selalu penasaran dengan Islam dan akhirnya menanyakan sejumlah hal kepada Gus Miftah.

Setiap jawaban Gus Miftah ternyata mampu diterima oleh Deddy Corbuzier hingga suami Sabrina Chairunnisa itu yakin untuk menjadi seorang Muslim.

"Suatu hari dia telepon saya malam-malam. 'Bro, aku akan menjadi muslim'. Kaget saya," tutur Gus Miftah, dikutip dari kanal YouTube Denny Sumargo pada Senin (30/10/2023).

Namun, keinginan Deddy Corbuzier itu mulanya ditolak oleh Gus Miftah karena ia tidak mau dituding sebagai pengajak.

"Saya bilang, 'enggak usah. Nanti enggak mau gue dikira ngajak-ngajak lo masuk Islam. Enggak.' Ku tolak, bro. Jangan dikira saya ngajak, saya enggak pernah sekalipun ngajak Deddy masuk Islam," katanya tegas.

Gus Miftah juga tidak bangga ketika berhasil memengaruhi Deddy Corbuzier memeluk Islam. Sebab, ia tidak ingin disebut sebagai provokator. Selain itu, Gus Miftah juga sedang menguji kemantapan Deddy Corbuzier.

"Saya enggak mau dianggap saya memprovokasi Deddy masuk Islam. Yang kedua, saya pengin ngetes dia, ini benar masuk Islam atau pengin nambah follower, nambah subscriber," imbuh Gus Miftah.

Load More