Ade Wismoyo Shevinna Putti | MataMata.com
Ustaz Solmed (Instagram/@ustad_solmed)

Matamata.com - Ustaz Solmed tampaknya belum puas untuk perlihatkan harta kekayaan yang lain setelah pamer rumah mewahnya. Padahal karena aksinya itu, sang penceramah dihujat habis-habisan sampai mendapat julukan Ustaz Riya dari para warganet. 

Terkini, Ustaz Solmed tampak mengunggah foto mobil mewah miliknya yang nilainya juga miliaran rupiah.  

Kali ini, Ustaz Solmed mengunggah mobil Land Rover Defender miliknya yang harganya disekitar Rp2 sampai hampir Rp4 miliar di Indonesia.

Baca Juga:
Tak Cuma Pamer Rumah, Ustaz Solmed Flexing Habis Bagi-bagi Duit Rp70 Juta: Udah Habis Kuotanya

Pada unggahannya tersebut, suami April Jasmine ini berusaha mengiming-imingi netizen supaya tergiur memiliki mobil mewah serupa dengannya.

Karena itu, Ustaz Solmed melalui unggahannya itu mengajak netizen untuk mengikuti bisnisnya, PT Sin Indonesia Cemerlang yang mengharuskan memberikan setoran awal senilai Rp 5 juta hanya untuk biaya pendaftaran.

Baca Juga:
Ustaz Solmed Banjir Kritik gegara Harta Fantastis, Sebut Pengkritik Punya Gangguan Mental: Seberat Itukah Beban Hidup?

"Nih, mau nggak ? Dengan ikut Bisnis @sin_indonesia_official kamu bisa Beli mobil ini, apalagi yang dibawah mobil ini, sangat bisa," kata Ustaz Solmed pada unggahannya, Kamis (11/1/2024).

Unggahan Ustaz Solmed itu lantas menuai beragam komentar netizen, ada yang mendukungnya dan ada pula yang kembali menyindirnya terlalu pamer.

Ustaz Solmed dan April Jasmine. [Instagram]

"Duniawi...bermegah-megahan," kata @ecko***.

Baca Juga:
Dicibir Sebagai Ustaz Terhedon hingga Bayaran Sekali Ceramah Rp15,9 Miliar, Reaksi Ustaz Solmed Tak Terduga

"Mantap gas terus mualim yang pada julid hempaskan (julid itu berarti pengen tapi belum bisa mewujudkan)," kata @yoga***.

"Pak ustaz bisa aja marketingnya, netizen mah malah suudzon aja. Daripada julid mending ikut gabung aja guys, siapa tahu salah satu jalan rezeki kita datangnya dari pak ustaz," kata @ina.pri***.

Sementara, bisnis yang ditawarkan Ustaz Solmed itu justru dicurigai mirip dengan bisnis PayTren milik Ustaz Yusuf Mansur.

Baca Juga:
Tarif Ceramah Sentuh Angka Miliaran Rupiah, Apa Latar Belakang Pendidikan Ustaz Solmed?

Kontroversi Ustaz Solmed (Instagram/@ustad_solmed)

Sebab, konsep bisnis Ustaz Solmed mirip dengan bisnis Ustaz Yusuf Mansur yang mengharuskan membernya membayar Rp500 ribu sebagai biaya pendaftaran di awal.

Kemudian, member ustaz Solmed juga memiliki tugas untuk mencari member baru sehingga bisa mendapat bonus sehingga mirip dengan sistem Multi Level Marketing alias MLM.

Load More