Matamata.com - Kabar bahagia kembali datang dari keluarga kerajaan Inggris. Duchess of Cambridge’s, Kate Middleton baru saja melahirkan putra ketiga pada 23 April 2018, pukul 11.01 waktu setempat.
Istri Pangeran William ini melahirkan di Lindo Wing St Mary's Hospital, Rumah Sakit yang sama dengan tempatnya melahirkan dua buah hati sebelumnya.
Kabar gembira ini tentu saja membuat heboh warga Inggris yang memang terkenal sangat mengidolakan keluarga kerajaan.
Selain pengumuman kelahiran dan postingan foto-foto, pihak kerajaan belum mengumumkan secara spesifik terkait kelahiran adik dari Pangeran George dan Putri Charlotte.
Fakta menarik apa sajakah yang terjadi seputaran kelahiran pangeran mungil ini? Berikut yang MataMata.com rangkum dari berbagai sumber.
Hitungan jam sudah dibawa pulang.
Kate Middleton tercatat sebagai pasien yang sehat dan tanpa keluhan selama dirawat di Lindo Wings Hospital pasca melahirkan, hal ini terbukti dengan cepatnya masa pemulihan Kate hingga diperbolehkan pulang lebih awal.
Kala melahirkan putra pertamanya, Pangeran George, Kate hanya butuh waktu semalam untuk perawatan pasca melahirkan dan kemudian meninggalkan rumah sakit.
Hal serupa juga terjadi ketika Kate melahirkan anak kedua, Putri Charlotte. Dalam watu kurang dari 10 jam Kate sudah terburu-buru pulang sambil menggendong putri cantiknya.
Kelahiran putra ketiga, Kate bahkan lebih mempersingkat waktu recovery-nya pasca melahirkan. Sekitar enam sampai tujuh jam pasca melahirkan, Kate sudah tampil bugar di depan publik dan siap pulang sambil membawa serta pangeran mungilnya.
Penampilan 'cute' Pangeran George dan Putri Charlotte
Layaknya keluarga normal yang lain, kedua kakak 'royal baby no 3' ini juga sangat antusias menyambut kelahiran adik mereka.
Dalam postingan foto di akun resmi instagram Kensington Royal, Pangeran George dan Putri Charlotte tampak sumringah memasuki halaman rumah sakit tempat adiknya dilahirkan.
Sambil bergandengan tangan dengan sang ayah, kakak beradik tersebut terlihat kompak mengenakan busana dengan warna senada. Rona bahagia tak dapat ditutupi dari wajah mereka.
Fasilitas Mewah Lindo Wing St Mary's Hospital
Kate melahirkan di kamar yang super eksklusif, di Lindo Wing St Mary's Hospital.
Biaya perawatan di rumah sakit langganan keluarga kerajaan ini diperkirakan mencapai Rp134 juta per malam.
Harga ini bisa bertambah, tergantung dari fasilitas tambahannya.
Sesuai dengan harganya, fasilitas yang dimiliki Lindo Wing juga bukan fasilitas murahan.
Selain ditangani oleh dokter ginekologi yang sudah terlatih melakukan proses persalinan sesuai prosedur kerajaan, pasien akan dirawat di kamar yang dilengkapi dengan TV kabel, Wi-Fi berkecepatan tinggi, dan ruangan dengan suhu yang bisa disesuaikan.
Gaun Kate pasca melahirkan
Seperti biasa, ketika akan beranjak meninggalkan rumah sakit, Duke dan Duchess of Cambridge’s akan memperkenalkan buah hatinya yang baru lahir di hadapan publik.
Kali ini, Kate memilih mengenakan busana warna merah danganvariasi kerah putih untuk sesi pemotretan. Gaun yang dikenakan Kate tampak familiar dalam ingatan masyarakat Inggris.
Benar saja, gambaran serupa juga tetangkap kamera ketika Putri Diana memperkenalkan putra keduanya, Pangeran Harry dihadapan publik pada 1984 silam.
Ratu Elizabeth memilih berkuda
Di tengah kehebohan warga Inggris menyambut Royal Baby, Ratu Inggris malah tertangkap kamera sedang asik berkuda.
Seolah tidak terpengaruh dengan gegap gempita kelahiran cucunya, Ratu yang sudah berumur lebih dari 90 tahun tersebut tampak sibuk dengan kuda kesayangannya.
Berita Terkait
-
Gelar Jajarans 'Around The World', Nagita Slavina Suka Kuliner Ala Korea
-
Lagu Semua Pasti Bisa, Bukti Konkret Tanti Damayanti Bagi Penyintas Lupus
-
8 Potret Kim Kang Woo di Wonderful World, Jadi Penyiar Sukses dan Suami Kim Nam Joo
-
Keren! Audrey Vanessa Siap Masuk Top 5 Final Sport Challenge Miss World 2024
-
aespa Adakan World Tour ke-2 '2024, Catat Tanggal dan Negaranya
Terpopuler
-
Fadly Faisal Dihujat gegara Belakangi Wajah Duta SO7 saat Tampil, Dibela Fans: Sombong dari Mana Sih?
-
Foto Bareng Keanu Massaid di Barcelona, Angelina Sondakh Ingat Adjie Massaid: Senyumnya Mirip!
-
Terlihat Tegar, Geni Faruk Pernah Nangis Ngeluh Capek Punya 11 Anak
-
Tarif Band Gilga Sahid Suami Happy Asmara Capai Rp310 Juta per Manggung, Tuai Sindiran Pedas: Berasa Sekelas Agnez Mo
-
Uut Permatasari Goyang Erotis Padahal Istri Perwira Polisi: Walaupun Kamu Artis, Tolong Kurangi!
Terkini
-
Kontroversi Timnas U-23 vs Uzbekistan: Benarkah Akan Diulang?
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan April 2024, Bertabur Bintang dari Akshay Kumar Sampai Ajay Devgn
-
Rapper Dengan 1 Juta Fans Masuk Islam, Ucap Syahadat di Masjid Raja Fahad
-
6 Film Bollywood Tayang Bulan Maret 2024, Ada yang Dibintangi Ajay Devgn Sampai Kareena Kapoor
-
5 Film Bollywood Tayang Bulan Februari 2024, Ada yang Dibintangi Aktor Ganteng Shahid Kapoor